BOLASPORT.COM - Wasit Liga Inggris dinilai terlalu berlebihan karena sudah menggembosi Liverpool sejak menit ke-24 di babak pertama.
Liverpool melakoni matchweek 7 Liga Inggris 2023-2024 dengan melawan Tottenham Hotspur.
Laga tersebut berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium pada Sabtu (30/9/2023) waktu setempat.
Liverpool menuai hasil yang menyakitkan karena kalah 1-2 dari Tottenham dan sempat bermain dengan 9 orang.
Akan tetapi, kekalahan The Reds menyisakan berbagai kontroversi yang disebabkan oleh wasit Simon Hooper.
Banyak yang menilai bahwa Liverpool benar-benar dirugikan oleh keputusan wasit Simon Hooper sepanjang pertandingan.
Dua kartu merah dan satu gol yang dianulir menjadi bukti seolah wasit berat sebelah.
Baca Juga: Wasit Liga Inggris Minta Maaf karena Sudah Rugikan Liverpool, Juergen Klopp Tetap Ngamuk
Pendapat serupa disampaikan oleh legenda Manchester United, Gary Neville.
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, Neville menyebut bahwa Liverpool sudah digembosi sejak menit ke-24.
Hal itu berawal dari kartu merah yang didapatkan oleh gelandang Liverpool, Curtis Jones, saat melakukan pelanggaran terhadap Yves Bissouma.
Awalnya, Jones mendapatkan kartu kuning atas pelanggaran tersebut.
Namun, wasit Simon Hooper mengecek Video Assistant Referee (VAR) dan mengganti keputusannya dengan memberikan kartu merah kepada Jones.
Neville menyebut bahwa seharusnya kartu kuning sudah menjadi keputusan yang tepat dalam insiden pelanggaran tersebut.
Eks kapten Manchester United itu menilai bahwa Jones hanya terpeleset bola dan tekelnya mengenai kaki Bissouma secara tidak sengaja.
"Kartu kuning adalah keputusan yang tepat," ucap Neville.
"Saya tahu ketika Anda melakukan sesuatu, saya telah melakukannya sendiri. Dia tidak ada di sana untuk melakukan sesuatu."
"Kakinya berada di atas, bola bergerak dan tentu saja itu bukan kartu merah, terlihat lebih buruk dari yang sebenarnya."
"Kakinya terpeleset, bagi saya itu bukan kartu merah dan itu akan merusak permainan."
"Saya mungkin salah, tetapi saya tidak tahu lagi. Dalam tayangan lambat, Anda akan menyimpulkan bahwa itu adalah kartu merah."
"Saya tidak berpikir dia telah melampaui batas dalam melakukannya," lanjut Neville.
Senada dengan Neville, mantan gelandang Tottenham Hotspur, Jamie Redknapp, menilai wasit Simon Hooper terlalu berlebihan.
Seharusnya, Jones hanya mendapatkan kartu kuning dari pelanggarannya tersebut.
"Saya pikir kartu merah itu sangat berlebihan," kata Redknapp.
"Setiap kali melakukan tekel seperti ini, Anda mengambil risiko melewati batas kemampuan."
"Ketika dia tidak melakukannya dengan benar, itu tidak terlihat bagus, tetapi dia tidak bermaksud untuk menyakitinya dan kartu kuning sudah cukup," imbuhnya.
Organisasi Wasit Liga Inggris, PGMOL, sendiri sudah menyatakan permintaan maaf mereka kepada Liverpool.
Namun, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menilai bahwa permintaan maaf itu sudah tidak bisa mengubah hasil yang ada.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar