BOLASPORT.COM - Winger Persija Jakarta, Oliver Bias belum puas meski sukses mencetak gol pertamanya saat bertanding melawan Persis Solo.
Pada laga yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/9), Bias membuka keunggulan bagi timnya.
Dia mencetak gol pada menit kedua memanfaatkan umpan dari Riko Simanjuntak.
Pertandingan ini akhirnya berakhir dengan skor imbang 2-2.
Baca Juga: Persib Kehilangan Pemain Penting Lawan Persebaya, Eks Persija Bisa Jadi Solusi
Oliver Bias menjelaskan, taktik Thomas Doll sebenarnya bisa berjalan dengan baik.
Salah satunya dengan memberikan tekanan sejak menit awal untuk mencari gol cepat.
Kondisi tersebut membuat mereka berada di atas angin.
"Pada menit awal pertandingan semua berjalan sesuai rencana pelatih."
"Kami bisa mencetak gol cepat dan itu adalah gol pertama saya untuk Persija," kata Oliver Bias dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Baca Juga: Ketum The Jakmania Dorong Erick Thohir Lobi FIFA Agar Bersedia Kirim Wasit ke Liga 1
Pemain berpaspor Filipina ini mengakui bahwa permainan timnya memang kurang maksimal.
Apalagi, Persis mampu mencuri dua gol dan menyamakan kedudukan.
Gol tersebut terjadi dari kesalahan mereka sendiri dan membuat tim Macan Kemayoran harus pulang dengan satu poin.
Selain itu, keunggulan jumlah pemain juga gagal mereka manfaatkan dengan baik.
"Tapi kami masih memiliki kekurangan dan bermain tidak konsisten."
"Sebab, setelah kami unggul 1-0, tuan rumah bisa membalikkan keadaan menjadi 1-2."
"Dua gol mereka berawal dari kesalahan kami," tambahnya.
Baca Juga: Leonardo Medina Apresiasi Kerja Keras Skuad Persis Bikin Persija Gagal Menang
Bias menegaskan bahwa kesalahan-kesalahan tersebut akan mereka evaluasi.
Pasalnya, Persija membidik poin maksimal saat bertemu dengan Barito Putera pada pekan ke-15 mendatang.
Laga ini harus mereka maksimalkan untuk kembali mengumpulkan pundi-pundi tiga poin.
Tim Macan Kemayoran saat ini tertahan di posisi ke-9 klasemen sementara.
"Sekarang saya dan yang lain harus membenahi kekurangan kami."
"Tentunya berusaha lebih keras lagi agar Persija bisa kembali ke jalur kemenangan," pungkasnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar