BOLASPORT.COM - Real Madrid jadi raja poin di 5 liga top Eropa musim 2023-2024. Pasukan Carlo Ancelotti sukses mengungguli tim-tim besar Eropa lainnya seperti Barcelona dan Man City.
Real Madrid bertanding melawan Girona pada pekan ke-8 Liga Spanyol 2023-2024.
Dalam laga yang berlangsung di Estadi Municipal de Montilivi, Sabtu (30/9/2023) pukul 23.30 WIB, Real Madrid menang 3-0 atas Girona.
Gol pertama milik Los Blancos dicetak pada menit ke-17 lewat Joselu.
Joselu mencetak gol lewat sepakan kaki kanan usai menerima umpan silang dari Jude Bellingham.
Tak berselang lama, Madrid menggandakan keunggulan pada menit ke-21.
Baca Juga: Messi Boleh Minggir, Saingan Ronaldo Sekarang soal Banyak-banyakan Gol adalah Haaland dan Mbappe
Gol kedua milik Real Madrid dilesakkan oleh Aurelien Tchouameni.
Dia mencetak gol lewat sundulan dari dalam kotak penalti usai menyambar bola hasil sepak pojok Toni Kroos.
Real Madrid pun unggul 2-0 atas Girona di babak pertama.
Masuk babak kedua, Jude Bellingham mencatatkan namanya di papan skor usai menjebol gawang Girona pada menit ke-71.
Mantan pemain Borussia Dortmund itu mencetak gol lewat sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Gol dari Bellingham membuat Real Madrid menutup laga dengan skor 3-0.
Kemenangan tersebut membawa Los Blancos ke puncak klasemen dengan 21 poin.
Tak sampai situ saja, jumlah di atas membuat Los Blancos jadi raja poin di 5 liga top Eropa musim 2023-2024.
Dilansir BolaSport.com dari Livescore, mereka unggul 1 poin dari Barcelona yang menempati urutan kedua dengan 20 poin.
Di bawah Barcelona ada Girona yang mengumpulkan 19 poin.
Sementara itu, peringkat ke-4 dan ke-5 diisi oleh Inter Milan dan Man City yang sama-sama mengemas 18 poin.
Akan tetapi, keunggulan Madrid soal perolehan angka ini wajar karena Liga Spanyol memang sudah menjalani pertandingan lebih banyak.
Los Blancos telah melakoni 8 partai, sedangkan Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis baru memasuki pekan ke-7.
Adapun Bundesliga lebih sedikit lagi dengan baru menyelenggarakan 6 pertandingan.
Berikut 10 tim dengan jumlah poin terbanyak di 5 liga top Eropa:
1. Real Madrid: 21 poin
2. Barcelona: 20
3. Girona: 19
4. Inter Milan: 18
5. Man City: 18
6. AC Milan: 18
7. Tottenham Hotspur: 17
8. Arsenal: 17
9. Bayer Leverkusen: 16
10. Atletico Madrid: 16
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | LiveScore.com |
Komentar