Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Abroad - Jordi Amat Tidak Main Penuh dan Kirim 1 Assist dari Lini Belakang saat JDT Hajar Wakil Thailand, Elkan Baggott Turun Kelas

By Abdul Rohman - Rabu, 4 Oktober 2023 | 08:20 WIB
Bek naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat (kanan), sedang mengawal ketat pemain timnas Burundi bernama Mussa Omar (tengah) saat bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (25/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat (kanan), sedang mengawal ketat pemain timnas Burundi bernama Mussa Omar (tengah) saat bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (25/3/2023).

BOLASPORT.COM - Johor Darul Ta'zim yang diperkuat Jordi Amat sukses memetik kemenangan 4-2 atas wakil Thailand, BG Pathum United FC pada laga kedua Grup I Liga Champions Asia 2023-2024 di BG Stadium, Thailand, Selasa (3/10/2023).

Pada pertandingan ini, Jordi Amat, tercatat turun sejak menit awal.

Jordi Amat pun turut berkontribusi atas gol penyama kedudukan 1-1 Johor Darul Ta'zim pada menit keenam.

Umpan Jordi Amat dari lini belakang berhasil disambut Arif Aiman yang bergerak ke dalam area kotak penalti BG Pathum United FC.

Dengan tenang, sepakan kaki kanan Arif Aiman, mampu memperdaya kiper BG Pathum United FC, Chatchai Bootprom.

Babak kedua dimulai, Jordi Amat, harus ditarik keluar dan digantikan oleh Feroz Baharudin.

Pemain berusia 31 tahun itu tidak bisa menyelesaikan pertandingan lantaran cedera.

Baca Juga: Kalah Menyedihkan, Ruang Ganti Man United Berubah Jadi Kuburan

Belum diketahui cedera apa yang dialami Jordi Amat tersebut.

Di akhir babak pertama, Jordi Amat, sempat mendapat perawatan medis.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X