BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, gagal melanjutkan kiprah mereka pada Asian Games 2022.
Apriyani/Fadia memutuskan tidak melanjutkan laga saat melawan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang).
Bertanding di Binjiang Gymnasium, Hangzhou, China, Rabu (4/10/2023), Apriyani/Fadia mundur saat tertinggal 3-15.
Sebelumnya, pada babak ketiga kaki Apriyani sempat terkilir saat menghadapi Lui Lok Lok/Ng Wing Yung (Hong Kong).
Jalannya pertandingan.
Apriyani/Fadia tertinggal 2-7 pada awal gim pertama.
Fukushima/Hirota lalu menjauh 8-2. Apriyani/Fadia berusaha mengejar ketinggalan 3-8.
Namun, Fukushima/Hirota mencetak tiga poin beruntun untuk memimpin pada interval 11-3.
Selepas jeda interval, Fukushima/Hirota memberikan serangan bertubi-tubi hingga menjauh 14-3.
Fukushima/Hirota tidak memberi kesempatan Apriyani/Fadia mengembangkan permainan hingga mempertebal keunggulan 15-3.
Setelah itu, laga sempat dihentikan karena Apriyani mendapat perawatan medis di kakinya.
Namun, Apriyani/Fadia memilih retired dan wakil Jepang lolos ke perempat final.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Hangzhou2022.cn |
Komentar