BOLASPORT.COM - Indonesia akan kembali menampilkan wakil-wakilnya pada perempat final bulu tangkis perorangan Asian Games 2022.
Bulu tangkis Asian Games 2022 akan menggelar rangkaian pertandingan babak perempat final pada hari ini, Kamis (5/10/2023).
Tiga amunisi terakhir Indonesia yang tersebar di tiga nomor berbeda akan berjuang di Binjiang Gymnasium, Hangzhou, China.
Satu amunisi akan turun pada sesi pagi melalui pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Pada babak delapan besar ini, ganda putra peringkat pertama dunia itu akan diuji dengan melawan Lee Yang/Wang Chi-Lin.
Wakil Taiwan yang merupakan pemegang medali emas Tokyo 2020 itu menantang Fajar/Rian juga dengan mengusung misi tersendiri.
Di atas kertas, Fajar/Rian tentunya lebih difavoritkan untuk keluar sebagai pemenang dalam pertandingan hari ini.
Pasalnya, mereka unggul dalam segi catatan pertemuan alias head-to-head dengan pasangan ranking ke-12 dunia tersebut.
Menurut data dari BWFTournamentsoftware, kedua pemain sudah berjumpa enam kali di lapangan dengan empat kemenangan didapat Fajar/Rian.
Meski demikian, Fajar/Rian harus tetap waspada mengingat mereka juga belum bisa tampil konsisten dalam merebut kemenangan.
Selain Fajar/Rian, dua wakil Indonesia dijadwalkan tampil pada sesi sore babak perempat final Asian Games 2022.
Kedua wakil tersebut adalah Anthony Sinisuka Ginting untuk tunggal putra dan Gregoria Mariska Tunjung yang turun di tunggal putri.
Sebagai amunisi terakhir di masing-masing nomor, Anthony dan Gregoria juga dihadapkan dengan pertandingan yang tak mudah.
Anthony sebagai unggulan pertama ajang ini akan diuji menghadapi wakil tuan rumah Li Shi Feng.
Meski belum pernah kalah dalam total empat pertemuan yang tercipta, pemain ranking kedua dunia itu harus mewaspadai Li.
Pemain peringkat kedelapan dunia tersebut menjadi kuda hitam yang patut diperhitungkan setelah berhasil merajai All England Open 2023.
Sementara itu, Gregoria juga memiliki modal apik dalam riwayat pertemuan dengan lawan yang dia hadapi hari ini.
Rekor selalu menang dalam total dua pertemuan sejauh ini akan coba dilanjutkan pemain asal Wonogiri, Jawa Tengah itu saat bersua Aya Ohori (Jepang).
Rangkaian pertandingan perempat final Asian Games 2022 hari ini akan digelar dua sesi yakni pagi dan sore.
Untuk sesi pagi, pertandingan dijadwalkan bergulir mulai pukul 08.00 WIB sedangkan sesi sore berlangsung mulai pukul 16.00 WIB.
BolaSporter bisa menyimak perjuangan tiga amunisi terakhir dalam mempertahankan peluang meraih medali emas melalui tautan live score di akhir artikel ini.
JADWAL BULU TANGKIS ASIAN GAMES 2022
Kamis (5/10/2023), Babak Perempat Final
Lapangan 1
08.50 WIB - MD: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1) vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan)
16.00 WIB - MS: Anthony Sinisuka Ginting (1) vs Li Shi Feng (China/6)
Lapangan 2
19.20 WIB - WS: Gregoria Mariska Tunjung (5) vs Aya Ohori (Jepang)
Berikut tautan live score perempat final bulu tangkis Asian Games 2022
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Hangzhou2022.cn |
Komentar