Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zlatan Ibrahimovic Sindir Ronaldo, Sebut Pemain Liga Arab Saudi Rendahan

By Sri Mulyati - Jumat, 6 Oktober 2023 | 17:30 WIB
Megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, mendapatkan sindiran dari Zlatan Ibrahimovic yang menyebut pemain Liga Arab Saudi punya level rendahan.
TWITTER.COM/ALNASSRFC_EN
Megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, mendapatkan sindiran dari Zlatan Ibrahimovic yang menyebut pemain Liga Arab Saudi punya level rendahan.

BOLASPORT.COM - Mantan penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, menyindir Cristiano Ronaldo dengan menyebut pemain Liga Arab Saudi masuk level rendahan.

Zlatan Ibrahimovic sama sekali tidak menyukai tren para pemain yang pindah ke Liga Arab Saudi.

Para pemain tidak lagi merasa bangga saat menghabiskan karier bersama klub di Benua Eropa.

Sejak Cristiano Ronaldo pindah ke Al Nassr pada awal 2023, pemain berlabel bintang lain turut mengikuti.

Liga Arab Saudi kini dihuni oleh nama-nama tenar seperti Neymar, Sadio Mane, Marcelo Brozovic, dan Karim Benzema.

Melihat fenomena ini, Zlatan Ibrahimovic mengaku kesal dengan keputusan para pemain tersebut.

Pemain asal Swedia tersebut mempertanyakan motif para pemain mau mengambil tawaran dari Arab Saudi.

Pasalnya, bermain sepak bola demi gaji besar dianggap tidak masuk akal oleh Ibrahimovic.

Baca Juga: Lionel Messi Anak Kesayangan MLS, Langsung Masuk Nominasi Pemain Terbaik meski Baru Main 4 Laga

"Beberapa pemain seharusnya pensiun di level tertinggi," kata Ibrahimovic seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

"Mereka harus diingat karena pencapaian, bukan pendapatan," ucap Ibrahimovic menambahkan.

Para pemain yang berada di level tertinggi selalu menempuh latihan ekstra keras.

Untuk itu, Ibrahimovic merasa bahwa para pemain ini perlu mempertimbangkan tempat mereka pensiun.

Sebelum pensiun, Ibrahimovic mengaku sempat mendapat tawaran beragam.

Klub-klub dari China dan Liga Arab Saudi berusaha keras untuk mendapatkan jasa penyerang eksentrik tersebut.

Akan tetapi, Ibrahimovic memilih untuk gantung sepatu dengan tetap membela AC Milan.

Zlatan Ibrahimovic dalam momen perpisahan dengan AC Milan di San Siro (4/6/2023).
GABRIEL BOUYS/AFP
Zlatan Ibrahimovic dalam momen perpisahan dengan AC Milan di San Siro (4/6/2023).

Baca Juga: Demi Gol dari Pemain Real Madrid, Ancelotti Siap Taruhan Berbahaya Lagi

Pilihan tersebut diambil oleh Ibrahimovic karena ia sadar akan level performanya.

"Pemain dengan level tinggi tidak perlu menurunkan kasta mereka," ucap Ibrahimovic.

"Sementara mereka yang kurang beruntung bisa bermain di Arab Saudi demi gaji yang lebih baik," imbuh pria berusia 42 tahun tersebut.

Keluhan Ibrahimovic dianggap tidak bisa mengubah peta pesepak bola saat ini.

Klub Liga Arab Saudi sudah cukup berhasil menarik perhatian para pemain bintang.

Dengan iming-iming gaji tinggi, pemain-pemain yang ada sulit untuk menolaknya.

Apalagi, kedatangan para bintang membuat kualitas liga semakin naik setiap musim.

Para pemain pun tetap bisa mendapat lawan sepadan meski tampil di liga yang kurang populer.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Mirror.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Alumni Liga 1 Jadi Pemain Paling Senior di Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136