BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tidak ingin main-main dalam memilih winger skuad Garuda.
Dari 26 daftar pemain yang akan menjalani duel melawan Brunei Darussalam untuk ajang putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, ada lima pemain yang berada di posisi tersebut.
Mereka adalah Saddil Ramdani (Sabah FC), Rafael Struick (ADO Den Haag), Egy Maulana Vikri (Dewa United), Witan Sulaeman (Persija Jakarta), dan Dzaky Asraf (PSM Makassar).
Saddil dan Struick beroperasi sebagai winger kiri sementara sisanya ada di kanan.
Baca Juga: KMSK Deinze Minta Marselino Ferdinan Tidak Bermain Bela Timnas Indonesia Lawan Brunei Darussalam?
Menariknya, Shin Tae-yong terlihat mulai beradaptasi dengan kondisi timnas Indonesia.
Seperti diketahui, skuad Garuda memiliki masalah lini serang yang kurang tajam.
Beberapa kali pelatih asal Korea Selatan ini memberikan sorotan pada striker mereka yang dianggap kurang maksimal.
Selain itu, perlu disadari bahwa persaingan striker lokal di Liga 1 cukup sulit karena klub akan memilih penyerang asing yang jadi tumpuan.
Akibatnya, bermain dengan winger-winger cepat dan berkualitas jadi jalan tengah di antara masalah tersebut.
Tidak hanya asal memilih winger, Shin Tae-yong terlihat fokus untuk memainkan pemain yang berpengalaman dan memiliki jam terbang tinggi.
Bahkan, mayoritas pemain pilihannya saat ini berkarir di luar negeri atau sempat merasakan kerasnya sepak bola di Eropa.
Baca Juga: Egy Maulana Vikri Buka Suara Usai Dikritik Netizen dan Performanya Menurun di Timnas Indonesia
Dari deretan nama yang tersedia, Saddil Ramdani bisa dibilang pemain yang cukup komplit saat ini.
Membela tim asal Malaysia, Saddil mampu bersaing dan mendapatkan tempat reguler di timnya.
Tiga assist pemain berusia 24 tahun ini saat duel melawan PSM Makassar di ajang Piala AFC 2023/2024 jadi bukti bahwa Saddil bisa kembali mendapatkan tempatnya di skuad Garuda.
Saddil sebelumnya mendapatkan kritik karena performanya yang cukup berbanding terbalik saat berada di klub dan timnas.
Namun, Shin Tae-yong masih memberikan kepercayaan dan dia jadi salah pemain yang diprediksi akan menempati tempat utama melawan Brunei Darussalam nanti.
Pemain lain yang siap mencuri tempat Saddil adalah Rafael Struick.
Struick sebelumnya mencatatkan debut yang cukup manis bersama skuad Garuda.
Meski sempat mencuri perhatian, Struick masih membutuhkan waktu untuk mendapatkan menit bermain di ADO Den Haag.
Pemain berusia 20 tahun ini baru mencatatkan tiga penampilan timnya di Liga Belanda.
Salah satu keunggulan yang dimiliki Struick adalah dia bisa bermain di beberapa posisi.
Bahkan, bersama ADO dia sudah menjadi winger kiri dan kanan.
Beralih ke winger kanan, ada tiga nama yakni Egy, Witan, dan Dzaky Asraf.
Egy sempat membela beberapa tim asal Eropa sebelum merapat ke Dewa United.
Fokus mendapatkan menit bermain, musim ini dia mampu tampil solid dengan mencatatkan tiga gol dan empat assist dari 13 pertandingan.
Performanya ini membuat Egy berpeluang besar untuk mengamankan satu tempat di skuad Garuda untuk melawan Brunei nanti.
Berada di pos yang sama, Witan Sulaeman siap mengambil alih posisi Egy saat Shin Tae-yong membutuhkan jasanya.
Memperkuat Persija Jakarta, Witan sukses menciptakan empat assist dari 13 pertandingan.
Sama seperti Egy, Witan juga sempat berkarir di Eropa sebelum pulang ke Indonesia.
Baca Juga: Timnas Indonesia Makin Garang, Shin Tae-yong Dapat Pujian Tinggi dari Pelatih Asal Eropa
Nama terakhir dan siap mencuri perhatian adalah Dzaky Asraf.
Dzaky musim ini sudah jadi andalan di PSM Makassar dan bermain dalam 10 pertandingan di Liga 1.
Tidak hanya itu, dia mendapatkan dua caps saat tim Juku Eja berlaga di Piala AFC 2023/2024.
Kematangan Dzaky sudah dilihat Shin Tae-yong saat berada di timnas U-20 Indonesia.
Masih berusia 20 tahun, dia mengincar debutnya di timnas senior dan berpeluang turun dari bangku cadangan.
Diprediksi Dzaky akan mendapatkan tugas besar karena dia diproyeksikan bermain di Piala Asia U-23 2024 mendatang.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar