BOLASPORT.COM - Tim bulu tangkis Indonesia pada sektor tunggal putra tinggal menyisakan Chico Aura Dwi Wardoyo pada Arctic Open 2023.
Chico sudah ditunggu lawan tangguh pada babak 16 besar pada Kamis (12/10/2023).
Juara Taipei Open 2023 itu akan menghadapi tunggal putra terbaik Malaysia, Lee Zii Jia.
Performa apik sedang ditunjukkan Lee Zii Jia dalam upaya bangkit dari masa-masa sulit.
Baca Juga: Jadwal Arctic Open 2023 - Ahsan/Hendra dan 3 Wakil Indonesia Lainnya Berebut Tiket Perempat Final
Pada Asian Games 2022 Hangzhou, Lee bahkan hampir mengamankan medali usai tampil bagus pada babak perempat final.
Akan tetapi asa juara Asia tahun lalu itu kandas di tangan pemain India, H.S Prannoy.
Dengan itu, Lee cukup lebih diunggulkan pada laga melawan Chico.
Ini menjadi pertemuan keenam bagi kedua pemain sejak Lee dan Chico sudah sering bertemu sejak level junior.
Kedua pemain sudah bertemu sejak Kejuaraan Asia Junior pada tahun 2016.
Kemudian berlanjut pada Kejuaraan Dunia Junior pada tahun yang sama saat Lee dan Chico bertemu sampai dua kali.
Dari nomor beregu atau Suhandinata Cup, Lee berhasil mengalahkan Chico.
Chico kemudian membalas Lee saat mereka bersua pada babak semifinal nomor perseorangan.
Hingga membuat pemain asal Jayapura itu melangkah ke final dan menyabet medali perak.
Itu menjadi kemenangan satu-satunya yang dicatatkan Chico tujuh tahun lalu.
Lee masih unggul dalam rekor pertemuan dari lima pertandingan sebelumnya dengan catatan empat kali menang dan baru satu kali kalah.
Pertemuan terakhir tercipta pada Kejuaraan Beregu Asia tahun 2022.
Saat itu Chico kalah tiga gim, dengan skor 21-14, 12-21, 10-21.
Meski begitu, Chico tentu juga memiliki peluang bisa mengejutkan Lee.
Pasalnya Lee juga masih dalam inkosistensi performa.
Pertandingan Lee vs Chico akan digelar di Lapangan 1 Vantaa Energia Arena, Finlandia pada pukul 19.50 WIB.
Head to Head Lee Zii Jia vs Chico Aura Dwi Wardoyo (4-1)
Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Final
Lee Zii Jia vs Chico Aura Dwi Wardoyo 14-21, 21-12, 21-10
Taipei Open 2018 - Babak 16 besar
Lee Zii Jia vs Chico Aura Dwi Wardoyo 21-17, 21-18
Kejuaraan Dunia Junior 2016 - Semifinal
Lee Zii Jia vs Chico Aura Dwi Wardoyo 19-21, 18-21
Suhandinata Cup 2016 - Perempat final
Lee Zii Jia vs Chico Aura Dwi Wardoyo 21-15, 21-11
Kejuaraan Asia Junior 2016 - Beregu
Lee Zii Jia vs Chico Aura Dwi Wardoyo 21-10, 21-19
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar