BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia meraih kemenangan telak atas Brunei Darussalam dalam laga leg pertama putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Nama Shin Tae-yong bergema di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Tim Merah Putih meraih kemenangan 6-0 atas Brunei Darussalam dalam laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).
Timnas Indonesia menang melalui gol yang dicetak Dimas Drajad pada menit ke-7 dan 72, 90+2.
Kemudian Rizky Ridho 12, Ramadhan Sananta pada menit ke-63 (P) dan 67’.
Baca Juga: Ultras Garuda Tak Henti-hentinya Suarakan Nyanyian untuk Skuad Garuda
Hasil ini menjadi modal bagus buat skuad Garuda Muda untuk bertandang ke markas Brunei Darussalam.
Tim asuhan Shin Tae-yong bakal menjalani pertandingan leg kedua melawan tim Tebuan di Hassanal Bolkiah National Stadium, Bandar Seri Begawan, pada 17 Oktober 2023.
Pertandingan yang berlangsung di SUGBK ini memang dikuasai dengan bagus oleh para pemain timnas Indonesia.
Tim Merah Putih tampil mendominasi permainan.
Bahkan Nadeo Argawinata selama pertandingan tak terlihat memegang bola langsung saat mendapat serangan dari Brunei Darussalam.
Sejak awal hingga pertandingan berakhir, Nadeo saat melakukan back pass pun langsung dialirkan kepada pemain lain.
Pemain Borneo FC itu, babkan tak melakukan tendangan gawang sama sekali.
Dengan kata lain, Brunei Darussalam tak berhasil melakukan tembakan sama sekali ke gawang timnasi Indonesia.
Baca Juga: Pemain Keturunan Nathan Tjoe Nonton Timnas Indonesia Vs Brunei Darussalam di SUGBK
Walaupun sempat ada dua kali tendangan bebas yang dilakukan Brunei Darussalam pada babak pertama.
Namun, tendangan bebas Brunei Darussalam itu masih mampu diamankan.
Karena satu tendangan bebas tersebut masih terlalu tinggi di atas mistar gawang Nadeo.
Sehingga tak ada tendangan yang memberi ancaman ke gawang Nadeo.
Dengan penampilan bagus tim Merah Putih ini pun langsung disambut bahagia oleh para penggemar timnas Indonesia
Sebanyak 23.318 suporter yang datang ke SUGBK pun langsung dengan kompak menyerukan nama pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong.
Nama Shin Tae-yong bergema di SUGBK, setelah peluit panjang ditiup oleh Bijan Heidari.
Suporter yang datang di SUGBK, langsung menyebut nama Shin Tae-yong menunjukkan kepuasan suporter atas penampilan timnas Indonesia.
Timnas Indonesia memang menang besar, tetapi selama pertandingan berlangsung Shin Tae-yong terlihat tetap berdiri di pinggir lapangan untuk memberikan intruksi langsung ke pemain.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut bahkan tak terlihat santai sama sekali selama pertandingan ini.
Ini terlihat jelas karena Shin Tae-yong terus memberikan arahan ke para pemain.
Setelah pertandingan berakhir, para pemain timnas Indonesia dan pun langsung menghampiri banch Brunei Darussalam dan bersalaman dengan para pemain.
Tak hanya itu, tepat setelah pertandingan berakhir lagu "Tanah Airku" juga berkumandang yang ditunjukan kepada Shin Tae-yong dan para pemain timnas Indonesia.
Sekedar informasi, belakangan ini kontrak perpanjangan Shin Tae-yong memang tengah ramai jadi perbincangan.
Sehingga ini bisa menjadi salah satu pertanda dari suporter yang ingin kontrak Shin Tae-yong diperpanjang lebih lama.
Sebab PSSI hanya akan memperpanjang kontrak Shin Tae-yong selama enam bulan.
Meski ada opsi untuk diperpanjang dan ini akan dilihat dari pertandingan di Piala Asia 2023 pada Januari 2024 nanti.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar