BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas Italia, Luciano Spalletti, memperingatkan Timnas Inggris soal potensi skuadnya pada Kualifikasi Euro 2024.
Kemenangan terbaru Timnas Italia menyuntikkan rasa percaya diri ke Luciano Spalletti.
Timnas Italia baru saja meraih kemenangan 4-0 atas Malta pada Kualifikasi Euro 2024, Sabtu (14/10/2023) di Stadion San Nicola, Bari.
Sebagai juara bertahan ajang tersebut, Gli Azzurri tentu berusaha sekuat tenaga untuk lolos.
Spalletti baru membawa anak asuhannya menempati peringkat kedua pada klasemen sementara Grup C Kualifikasi Euro 2024.
Italia masih kalah dari timnas Inggris, yang mereka kalahkan pada final Euro 2020.
Namun, kemenangan atas Malta sudah cukup untuk memberikan tekanan ke Timnas Inggris.
Peluang kedua finalis Euro 2020 untuk lolos ke fase grup Euro 2024 masih terbuka lebar.
Baca Juga: Bellingham Dapat Kewajiban Berat, Diminta Angkat Moral Inggris di Euro 2024
Keduanya akan saling bertemu di Stadion Wembley pada Rabu (18/10/2023) pukul 01.45 WIB.
Kemenangan akan membawa Inggris langsung lolos ke turnamen yang bakal berlangsung di Jerman pada tahun depan.
Akan tetapi, Spalletti memastikan jika lawannya tersebut tidak akan melangkah dengan mudah.
"Kami bisa melihat potensi tim pada laga melawan Malta," kata Spalletti seperti dilansir BolaSport.com dari Rai Sport.
"Saya akan memberi tahu potensi apa setelah kami bermain lagi," ucap sang pelatih menambahkan.
Italia dan Inggris sudah bertemu pada Kualifikasi Euro 2024.
Saat itu, Inggris berhasil mengungguli sang lawan dengan kemenangan 2-1.
Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Modal Nostalgia, Berardi Tak Sabar Bawa Italia Pesta di Kandang Inggris
Kondisi sudah berubah sejak pertemuan terakhir dari dua tim yang sama-sama kuat ini.
Gli Azzurri menghadapi lebih banyak cobaan dari The Three Lions untuk melanjutkan perjuangan mereka.
Selain cedera, masalah skandal perjudian pemain juga menghampiri tim asuhan Spalletti.
Timnas Italia sekarang lebih mirip kapal yang oleng karena kekurangan amunisi.
Di balik kekurangan tersebut, semangat para pemain ternyata tidak menurun.
Laga melawan Malta menunjukkan bahwa para pemain Gli Azzurri masih mau berjuang mati-matian untuk Spalletti.
Kondisi ini tentu menjadi peringatan bagi The Three Lions agar tidak menganggap remeh lawannya.
Tim yang sedang tersakiti bisa menjadi lebih buas karena mereka butuh pembuktian diri.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Raisport.rai.it |
Komentar