Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Tak Perlu Repot, Legenda Chelsea Akan Sikat Hokky Caraka Jika Mulai Macam-macam

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 15 Oktober 2023 | 16:15 WIB
Selebrasi Hokky Caraka usai mencetak gol dalam laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2023 antara timnas U-23 Indonesia vs Taiwan U-23 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (9/9/2023).
INSTAGRAM PSS SLEMAN
Selebrasi Hokky Caraka usai mencetak gol dalam laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2023 antara timnas U-23 Indonesia vs Taiwan U-23 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (9/9/2023).

BOLASPORT.COM - Mantan pemain Chelsea FC, Dennis Wise, memberikan peringatan kepada Hokky Caraka agar tetap bisa menjaga diri.

Hokky bisa dibilang jadi pemain muda yang mulai menunjukkan kualitasnya.

Masih berusia 19 tahun, dia sudah mengunci tempat reguler di PSS Sleman.

Dia sudah bermain dalam 12 pertandingan dan menciptakan dua gol.

Catatan ini tentu jadi hal positif karena usianya yang masih cukup muda.

Berposisi sebagai striker, Hokky sudah dituntut bisa bersaing dengan pemain yang lebih berpengalaman di Liga 1 2023/2024.

Baca Juga: Debut Hokky Caraka di Timnas Indonesia Tersorot Legenda Chelsea, Shin Tae-yong Dapat Pujian

Pemain kelahiran Gunungkidul ini juga sudah masuk radar Shin Tae-yong.

Bersama pelatih asal Korea Selatan tersebut, dia sudah dipercaya dalam 19 pertandingan timnas kelompok umur.

Puncaknya, Hokky akhirnya debut di timnas Indonesia saat melawan Brunei Darussalam pada Kamis lalu.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Instagram
Komentar (1)
kualitasnya dibawah standar...lbh baik ambil pemain keturunan indonesia di eropa yg punya attitude, mental dan skill yg lbh bagus

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Close Ads X