BOLASPORT.COM - Begini pernyataan Cristiano Ronaldo usai mencetak brace dalam pesta gol Timnas Portugal dan jadi manusia tertajam di 2023.
Cristiano Ronaldo benar-benar tampil luar biasa saat memperkuat Timnas Portugal dalam dua laga Kualifikasi Euro 2024 pada Oktober ini.
Usai mengukir brace saat membantu Selecao das Quinas menang 3-2 atas Timnas Slovakia, CR7 kembali membukukan torehan serupa saat Portugal berpesta gol ke gawang Timnas Bosnia-Herzegovina.
Bermain di Bilino Polje Stadium, Zenica, Selasa (17/10/2023), Portugal melibas Bosnia dengan skor telak 5-0.
Ronaldo mencetak gol pertamanya pada menit ke-5 melalui titik putih untuk keunggulan Portugal.
Megabintang berusia 38 tahun itu hanya butuh waktu 15 menit untuk kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus membawa Portugal unggul 2-0.
Kali ini, Ronaldo menjebol gawang Bosnia lewat situasi open play.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jadi Manusia Tertajam, Tembus 40 Gol di 2023, Sukses Pecundangi Haaland dan Mbappe
Disodori umpan terobosan Joao Felix, Cristiano Ronaldo tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper Ibrahim Sehic di dalam kotak penalti.
Penyerang Al Nassr itu kemudian mencungkil bola untuk menaklukkan Sehic.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Twitter.com/Cristiano |
Komentar