BOLASPORT.COM - Para pemain Timnas Indonesia dalam semangat tinggi jelang laga leg kedua putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 jumpa Brunei Darussalam.
Laga tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Nasional Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, Selasa (17/10/2023) malam WIB.
Timnas Indonesia sudah mengantongi modal positif pada leg pertama di kandang sendiri.
Pada laga yang digelar pada Kamis (12/10/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Timnas Indonesia sukses menang 6-0 atas Brunei Darussalam.
Kemenangan tersebut tentu sudah memperlebar jalan Skuad Garuda untuk melaju ke putaran kedua.
Meski begitu, Skuad Timnas Indonesia kompak tak mau meremehkan laga leg kedua yang bakal digelar malam ini.
Witan Sulaeman yang main dari bangku cadangan pada laga leg pertama tetap menjaga ambisi Timnas Indonesia agar bisa pesta gol lagi.
"Memang pada laga terakhir, kami mampu mencetak enam gol ke gawang Brunei Darussalam," ujar Witan Sulaeman dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persija Jakarta.
Baca Juga: Head to Head Timnas Indonesia Vs Brunei Darussalam - Skuad Garuda Pernah Kalah di Kandang Lawan
"Tapi laga besok (17/10/2023) kami tidak mau mengubah gaya permainan."
"Semuanya akan bermain total dan memberikan permainan yang terbaik."
"Tentu saja target kami semua adalah memberikan kemenangan untuk masyarakat Indonesia," pungkasnya.
Senada dengan Witan Sulaeman, Ramadhan Sananta yang mencetak brace di laga leg pertama juga mengusung mimpi yang sama.
Ia mengaku sudah tak sabar untuk kembali bisa menampilkan performa terbaik saat bertandang ke markas Brunei Darussalam.
"Tentunya saya sangat siap untuk pertandingan kedua ini di Brunei," kata Ramadhan Sananta.
"Saya berharap setiap saya dimainkan coach Shin saya selalu 100 persen dan selalu siap," tegasnya.
Sementara itu, sang kapten Timnas Indonesia, Marc Klok juga mengungkapkan hal senada.
Baca Juga: Head to Head Timnas Indonesia Vs Brunei Darussalam - Skuad Garuda Pernah Kalah di Kandang Lawan
Melawan Brunei, Timnas Indonesia tidak hanya dituntut untuk meraih kemenangan saja.
Namun, Timnas Indonesia juga harus menampilkan performa terbaik.
"Yang terpenting adalah tim harus main bagus," ujar Marc Klok dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
"Kita harus menang, itu sangat penting," lanjutnya.
Tentunya, Timnas Indonesia tidak boleh cepat puas usai melangkahi Brunei Darussalam di putaran pertama.
Timnas Indonesia perlu mewaspadai kekuatan lawan-lawan mereka di putaran kedua.
Pada putaran kedua, Timnas Indonesia juga sudah ditunggu tim-tim tangguh seperti Irak, Vietnam, dan Filipina.
Laga pembuka Skuad Garuda sendiri bakal tersaji di markas Irak seandainya bisa melangkah ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar