Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Siapkan 4 Rencana Besar Musim Depan, Libatkan Mbappe

By Sri Mulyati - Rabu, 18 Oktober 2023 | 21:15 WIB
Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, kembali masuk ke dalam empat rencana transfer Real Madrid.
TWITTER.COM/PSG_REPORT
Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, kembali masuk ke dalam empat rencana transfer Real Madrid.

BOLASPORT.COM - Real Madrid sudah menyiapkan empat rencana besar pada musim depan yang melibatkan penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe.

Urusan Kylian Mbappe dan Real Madrid diperkirakan akan selesai pada musim 2024-2025.

Selama dua musim terakhir, kedua belah pihak selalu dikaitkan dalam negosiasi transfer.

Dua rumor kedatangan Kylian Mbappe ke Real Madrid sebelumnya selalu gagal.

Kegagalan yang pertama disebabkan oleh perubahan sikap sang penyerang.

Negosiasi sudah memasuki tahap akhir saat Mbappe memutuskan bertahan di Paris Saint-Germain.

Sementara untuk yang kedua, Real Madrid gagal karena memilih tidak membuat pergerakan.

Situasi Mbappe yang ditangguhkan PSG karena enggan memperpanjang kontrak secara otomatis ternyata tidak digubris Real Madrid.

Baca Juga: Digeber Main 90 Menit, Begini Kondisi Terkini Messi

Namun, klub berjuluk Los Blancos tersebut bisa menunjukkan sikap berbeda pada bursa transfer musim panas 2024.

Dilansir BolaSport.com dari Relevo, Mbappe masuk ke empat rencana transfer Real Madrid.

Los Blancos berani mengincar sang penyerang karena kondisi kontrak yang ada pada akhir musim ini.

Jika tidak ada perubahan, kontrak Mbappe di PSG akan berakhir pada 30 Juni 2024.

Real Madrid bisa mendatangkannya secara gratis jika Mbappe kembali menolak perpanjangan kontrak secara otomatis.

Transfer secara cuma-cuma memberikan kesempatan klub untuk memenuhi target lainnya.

Selain Mbappe, ada tiga prioritas lain yang ingin dituntaskan oleh Presiden Real Madrid, Florentino Perez.

Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Kalah dari Inggris, Italia Justru Merasa Dihormati

Perez merasa jika klubnya membutuhkan sosok bek sayap kiri baru pada musim depan.

Bek sayap kiri Bayern Muenchen, Alphonso Davies, sudah masuk menjadi target utama.

Selain itu, Los Blancos juga mencoba untuk memperkuat posisi bek sayap kanan.

Untuk posisi satu ini, Perez belum menentukan target utama bagi klubnya.

Saat ketiga transfer yang lain belum pasti, satu rencana sudah melegakan Los Blancos.

Real Madrid secara resmi akan menerima kedatangan striker baru mereka, Endrick.

Kesepakatan dengan Endrick sudah tercapai, tetapi sang pemain masih menjalani masa pinjaman di Palmeiras.

Awal musim depan akan menandai periode bergabungnya Endrick di Stadion Santiago Bernabeu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Relevo.com
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136