BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan membuka laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan menantang Irak, Kamis (16/11/2023).
Maka dari itu, timnas Indonesia dijadwalkan langsung bertolak ke Irak, Minggu (12/11/2023) untuk menggelar persiapan tim.
Dengan demikian, tidak akan ada pemusatan latihan (TC) di Jakarta lebih dulu.
"Ya (TC di Irak)," kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji.
"(Timnas Indonesia) langsung terbang ke Irak pada 12 November," ujarnya saat dikonfirmasi.
Setelah lawatan ke Irak, timnas Indonesia masih akan menjalani satu pertandingan lagi di Grup F pada medio November 2023 ini.
Yakni melawan Filipina, Selasa (21/11/2023).
Untuk diketahui, putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia berlangsung hingga Juni 2024.
Timnas Indonesia sendiri melangkah ke putaran kedua usai membungkam Brunei Darussalam dengan agregat 12-0 di putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pada leg I, timnas Indonesia menang 6-0 atas Brunei Darussalam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (12/10/2023).
Sementara pada laga keduanya, Brunei Darussalam dikalahkan 0-6 oleh timnas Indonesia di Sultan Hassanal Bolkiah Stadium, Bandar Seri Begawan, Selasa (17/10/2023).
Kini dikatakan Sumardji, semua pemain timnas Indonesia sudah kembali ke klubnya masing-masing.
"(Pemain langsung) kembali ke klub," tutur Sumardji.
Sementara itu, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga tandang melawan Irak akan berjalan sulit.
Shin Tae-yong pun menyadari bahwa kualitas Irak di atas timnas Indonesia.
Berkaca dari ranking FIFA, Irak menduduki peringkat ke-69.
Sementara timnas Indonesia berada di posisi ke-147.
"Memang pertandingan apalagi away lawan Irak," ujar pelatih asal Korea Selatan tersebut.
"Pastinya mereka (Irak) lebih kuat daripada kami," kata Shin Tae-yong.
Kendati begitu, Shin Tae-yong, meminta anak asuhnya agar tidak gentar.
"Jadi yang penting pemain harus percaya diri," tutur Shin Tae-yong.
"Bahkan mereka (pemain timnas Indonesia) nanti harus berani."
"Bermain di daerah lawan," ujar pelatih berusia 53 tahun tersebut.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar