BOLASPORT.COM - Pelatih Shin Tae-yong memohon jangan sampai ada unsur diskriminasi antara pemain lokal dan naturalisasi yang kini memperkuat timnas Indonesia.
Maka dari itu, Shin Tae-yong, mengingatkan agar semua pihak bisa menghargai.
Di skuad timnas Indonesia yang baru saja menaklukkan Brunei Darussalam pada putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, terdapat empat pemain naturalisasi.
Mereka adalah Marc Klok, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, dan Rafael Struick.
Hanya Rafael Struick yang tidak mendapat kesempatan bermain di laga kontra Brunei Darussalam ini
Pasalnya, kondisi Rafael Struick dalam keadaan kurang fit.
"Tolong jangan beda-bedakan antara pemain lokal dan pemain naturalisasi," kata Shin Tae-yong saat ditemui wartawan.
Baca Juga: Calon Lawan Timnas Indonesia, Irak Pernah Dipaksa Thailand Main hingga Adu Penalti
"Memang tim punya taktik sendiri."
"Jadi tolong hargai saja," kata pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar