BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra pasang target tinggi untuk tembus posisi empat besar klasemen sementara Liga 1 2023/2024.
Usai jeda kompetisi Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bali United akan segera mempersiapkan kembali kompetisi Liga 1.
Pertandingan pekan ke-16 akan mempertemukan Serdadu Tridatu dengan Persebaya Surabaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (20/10/2023) sore.
Bermain di rumah sendiri menjadi ambisi untuk raih kemenangan bagi pelatih yang Bali United, Stefani Cugurra.
Berbagai persiapan telah dilakukan coach akrab disapa Teco itu selama kurang lebih satu minggu terakhir.
Pelatih asal Brasil menunjukkan bukti keseriusan menatap laga ke depan.
"Kami sudah kerja keras di latihan, karena kami tahu Persebaya punya target juga di laga besok sore."
"Kami bermain di rumah, tentu mengharapkan dukungan dari suporter agar pemain punya semangat dan motivasi tinggi untuk bisa meraih hasil positif," ungkap coach Teco dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Baca Juga: Josep Gombau Minta Pemain Persebaya Punya Mental Pemenang Lawan Bali United
Berada di peringkat ke-6 klasemen sementara Liga 1, membuat Mohammed Rashid dkk memiliki kepercayaan diri lebih.
Mengingat sang calon lawan, Persebaya, berada di dua strip di bawah Serdadu Tridatu, posisi 8.
Namun perbedaan posisi tersebut tak bisa dijadikan kunci kesuksesan permainan.
Hal ini dikarenakan perbedaan poin Bali United dan Persebaya sangat tipis.
Pasukan Serdadu Tridatu memiliki koleksi 24 poin dari 7 kemenangan, 5 kekalahan dan 3 hasil imbang sepanjang 15 pertandingan.
Selisih dua poin, Persebaya mengumpulkan 22 poin dari 6 kemenangan, 4 imbang dan 5 kekalahan.
Tambahan tiga poin penuh tentu sama-sama diprioritaskan bagi Bali United maupun Persebaya
Selain melawan Persebaya, Bali United masih memiliki satu laga kandang lainnya.
Baca Juga: Berat! Bali United Pecah Fokus Ingin Hasil Baik di Piala AFC dan Liga 1
Pertandingan kandang melawan Persita Tangerang pada Senin (30/10/2023) akan menjadi penutup putaran pertama Liga 1.
Stefano Cugurra juga mengatakan bahwa meski timnya berada di posisi ke-6, tetapi perolehan poin mereka miliki tak jauh dari Persib Bandung yang kini di peringkat 3.
Hal ini dapat diartikan bahwa masih ada peluang bagi Serdadu Tridatu untuk melesat ke papan atas klasemen.
"Pekan ini memang posisi tim sangat dekat dengan jumlah perolehan poin yang telah diraih."
"Kami Bali United hanya beda tiga poin dari Persib Bandung."
"Oleh karena itu kami harus kerja keras untuk bisa meraih kemenangan dari Persebaya Surabaya," harap Teco.
Liga 1 musim ini tak digelar seperti pada musim-musim sebelumnya.
Di mana kompetisi dilaksanakan melalui dua tahapan, yakni regular series dan championship series.
Dalam regular series akan mempertemukan setiap tim sebanyak dua kali dalam pertandingan kandang dan tandang.
Sementara championship series akan mempertandingkan 4 tim teratas di papan klasemen setelah regular series berakhir.
Ingin kembali huni 4 posisi teratas klasemen, Bali United pun akan berjuang meraih kemenangan di sisa kompetisi regular series.
Karena hanya dengan modal tersebut Serdadu Tridatu bisa kembali bersaing merebutkan mahkota Liga 1 musim ini.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Baliutd.com |
Komentar