BOLASPORT.COM - Menghadapi tim pemuncak klasemen sementara Liga 1, Borneo FC, di kandangnya, Persib Bandung tidak gugup sama sekali.
Seperti yang diketahui, Persib akan segera melawat ke Stadion Segiri, Samarinda, Kalimatan Timur, pada Sabtu (21/10/2023) untuk melanjutkan perjuangannya di pekan ke-16 Liga 1.
Menyisakan dua pertandingan di putaran pertama, tentu akan menjadi ambisi Bojan Hodak selaku pelatih Maung Bandung untuk menuai hasil positif.
Meskipun harus melawan tim dengan koleksi poin terbanyak hingga pekan ke-15, tim asuhan pelatih asal Kroasia itu tidak gentar.
Hal tersebut disampaikan oleh kiper Persib, Teja Paku Alam.
Seperti dilansir dari laman resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB), dia dan rekan setim tak gentar melawan tim pemuncak klasemen.
Menurut kiper berusia 29 tahun itu, empat kemenangan beruntun mampu menjadi modal berharga bagi Persib.
Tercatat Persib juga sudah tak mengalami kekalahan selama delapan pertandingan terakhir.
Terakhir, kekalahan tipis 1-2 dialami pada saat bertandang di markas Persis Solo, Selasa (8/8/2023).
"Tentu tidak gugup, kami harus fokus," ungkap Teja.
"Mudah-mudahan bisa melanjutkan tren positif kami."
"Tidak gugup karena sudah lama kami bermain bola," tambahnya.
Bermain di kandang sendiri tentu menjadi keuntungan bagi Pesut Etam.
Terlebih, tim asuhan Pieter Huistra ini telah berhasil memenangi enam dari tujuh laga kandang di musim ini.
Hal ini tentu menjadi catatan yang sangat baik bagi Nadeo Agrawinata dkk. yang bisa dicap sebagai jago kandang.
Terlepas dari itu semua, Teja Paku Alam tak ingin terlalu melirik catatan apik sang lawan.
Baca Juga: David da Silva Siap Lakukan Misi Sulit Saat Duel Persib Vs Borneo FC
Dia justru lebih fokus pada persiapan Maung Bandung dalam mempersiapkan tim untuk menghadapi gempuran Komang Teguh cs.
Menurut pemain asal Sumatra Barat itu, semua pemain Borneo FC patut diwaspadai.
Namun, dia menyebut ada satu nama yang paling berpotensi membahayakan gawangnya.
"Semua pemain kami waspadai, terutama Stefano Lilipaly," ucap Teja.
"Kekuatan Borneo FC tahun ini bagus sekali."
"Tetapi kalau dari pribadi, tidak terlalu memikirkan Borneo FC, mungkin lebih memikirkan tim kami supaya bisa mencuri poin di sana," harap Teja.
Berada di peringkat ketiga klasemen sementara dengan perolehan 27 poin tentu memperbesar ambisi Persib untuk kembali menambah raihan kemenangan.
Harapannya, tambahan tiga poin penuh tersebut mampu mempertahankan posisi Persib di papan atas klasemen.
Jika David da Silva dkk. mampu mencuri poin di kandang lawan, maka posisi Maung Bandung akan berimpit dengan Bornoe FC karena hanya terpaut satu poin dengan sang pemuncak klasemen.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Liga Indonesia Baru |
Komentar