BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin, melanjutkan penampilan ganasnya dengan melaju ke final Denmark Open 2023.
Kali ini Pusarla Venkata Sindhu (India) menjadi korbannya, dengan skor 21-18, 19-21, 21-7 setelah bertanding di Jsyke Bank Arena, Odense, Denmark, Sabtu (21/10/2023).
Kemenangan ini membuat Marin unggul 11-5 dalam rekor pertemuan dengan Sindhu yang mengalahkan Gregoria Mariska Tunjung pada babak kedua.
"Saya bukanlah seekor harimau, saya adalah serigala," kata Marin, dilansir BolaSport.com dari laman resmi BWF soal penampilannya pada perempat final turnamen BWF World Tour Super 750 itu sehari sebelumnya.
Jalannya pertandingan.
Sindhu membuka keunggulan lebih dulu 1-0, tetapi Marin menjauh 2-1.
Namun, Sindhu menyamakan skor 2-2. Marin kembali menjauh 5-3.
Sindhu kembali mendekat 4-5 yang dibalas Marin dengan menjaga posisi tetap memimpin 7-5.
Perolehan poin Sindhu terus menempel Marin hingga akhirnya dia berhasil menyamakan kedudukan 7-7.
Setelah itu, kedua pemain saling bergantian mencetak poin hingga kedudukan 10-10.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar