BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengaku tak senang karena anak asuhnya hanya mampu menahan imbang Borneo FC. Padahal banyak peluang yang diciptakan Maung Bandung.
Persib dipastikan hanya mampu membawa pulang satu poin dari Samarinda seusai menahan imbang Borneo FC 1-1.
Dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (21/10/2023) ini sebenarnya Persib memiliki peluang menang.
Sebab Maung Bandung sebenarnya sudah mendapat banyak peluang emas sejak menit pertama.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Diwarnai Gol Bunuh Diri, Persib Tahan Imbang Borneo FC di Segiri
Namun, tim kebanggaan bobotoh kesulitan membobol gawang Nadeo Argawinata yang dijaga dengan baik.
Bahkan tim asuhan Bojan Hodak tersebut sempat merasa kesulitan saat Borneo FC berhasil mencetak gol.
Menurut Bojan Hodak setelah Persib kebobolan, Marc Klok dan kawan-kawan sempat bermain kurang rapi dan permainan pun tak berjalan dengan baik.
Akan tetapi, pelatih asal Kroasia tersebut mengakui bahwa pertandingan melawan Borneo FC memang tidak mudah.
Karena Borneo FC memang tampil dengan bagus, apalagi mereka saat ini menempati posisi puncak klasemen.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar