Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Softball Indonesia 2023: Solusi Pembibitan Atlet Berprestasi

By Putri Annisa Maharani - Minggu, 22 Oktober 2023 | 21:12 WIB
Atlet Softball asal Singapura, Joshua Tan Ri Ming, yang bergabung dengan Tim Garuda, berpose setelah melakukan pertandingan di Liga Softball Indonesia 2023, di Lapangan Softball, Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (22/10/2023).
PUTRI ANNISA/BOLASPORTCOM
Atlet Softball asal Singapura, Joshua Tan Ri Ming, yang bergabung dengan Tim Garuda, berpose setelah melakukan pertandingan di Liga Softball Indonesia 2023, di Lapangan Softball, Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (22/10/2023).

BOLASPORT.COM - Kejuaraan softball profesional yang bertajuk "Liga Softball Indonesia 2023" kembali hadir di Jakarta setelah hibernasi selama 15 tahun.

LSI 2023 ini dilaksanakan selama tiga hari dari Jumat (20/10/2023) hingga Minggu (22/10/2023) di Lapangan Softball, Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.

Dalam upaya melahirkan atlet-atlet berprestasi, tak cukup hanya berlatih di tingkat klub, namun diperlukan juga kompetisi. Salah satu rumus untuk atlet berprestasi adalah kompetisi berkualitas dan berkesinambungan.

Dari kompetisi, atlet akan mendapatkan pengalaman yang membuatnya memiliki mental juara.

“Pada cabang olahraga Softball, upaya menghadirkan kompetisi diwujudkan melalui Liga Softball Indonesia (LSI). Terakhir, LSI digelar tahun 2011,” demikian menurut Ketua Panitia LSI 2023, Poppy Femia.

Poppy yang merupakan mantan atlet Softball bertekad agar atlet-atlet di klub dapat bertanding guna menguji program pembinaan serta memberikan pengalaman bagi para atlet.

"Tujuan LSI salah satunya adalah membangkitkan kembali geliat olahraga Softball untuk mencari bibit baru dan berkualitas untuk Timnas Nasional Indonesia."

"Targetnya mudah-mudahan, Tim Softball Indonesia akan tampil pada Olimpiade 2028 di Los Angeles," kata Poppy.

Baca Juga: Babak Kualifikasi Voli Indoor PON XXI 2024 Resmi Bergulir Besok di Jakarta

Hal ini sejalan dengan berita bahwa cabang olahraga softball memang dicanangkan akan hadir pada Olimpiade 2028.

Indonesia ditargetkan untuk memasuki peringkat 5 besar olimpiade pada tahun 2044. Oleh karenanya, dibutuhkan persiapan dari banyak cabang olahraga, mulai dari saat ini.

"Dengan diadakannya LSI, kita melakukan pembibitan untuk pemain nasional. Klub-klub perlu kompetisi berkualitas agar terus termotivasi untuk meningkatkan performa tim. Dengan liga yang baik, kita juga akan memiliki tim yang baik juga," sambung Poppy.

Selain itu, hadir juga beberapa atlet dari luar negeri yang bergabung bersama tim Indonesia. Salah satunya, Joshua Tan Ri Ming yang bergabung bersama Tim Garuda.

Saat ditemui usai melakoni pertandingan semifinal, Joshua mengaku kalau dia senang bermain bersama tim di Indonesia dan berharap jika atlet Indonesia nantinya bisa unjuk gigi di kancah internasional.

"Ini kali ketiga saya berada di Indonesia untuk melakukan pertandingan dan semuanya baik, saya senang sekali dengan semuanya. Lapangan, pemain, gim, semuanya baik," kata Joshua.

"Semoga nanti atlet Indonesia bisa unjuk gigi di kancah internasional," kata Joshua menambahkan.

Dengan hadirnya atlet luar negeri ini, Ketua Bidang Pertandingan Liga Softball Indonesia, Irsyad Prawiradilaga berharap ini bisa menjadi pelecut semangat atlet Indonesia dan menjadi momen transfer knowledge di antara sesama atlet agar bisa menjadi yang lebih baik lagi.

Baca Juga: Hasil Final Denmark Open 2023 - 79 Menit Berjuang, Monster Ganda Campuran Ambyar di Derbi Tiongkok

"Dengan hadirnya atlet-atlet profesional dari luar negeri ini tentunya diharapkan bisa jadi lecutan atau percikan semangat untuk atlet Indonesia ya, apalagi mereka bisa menyaksikan secara langsung bagaimana mereka bermain,"

"Selain itu, ini juga bisa menjadi momen transfer knowledge buat para atlet. Seperti contoh tadi ada atlet luar negeri (pitcher) yang kekuatannya bisa mencapai 120 km/jam. Nah, hal ini belum ada atlet Indonesia yang bisa melampaui."

"Semoga bisa mengambil pelajaran yang baik dan diterapkan agar menjadi atlet yang lebih hebat lagi ke depannya," kata Irsyad.

LSI rencananya akan tetap digelar dalam 5 series hingga tahun mendatang. Harapannya, para atlet dari seluruh tim akan terus mempersiapkan diri agar menjadi lebih baik pada seri berikutnya.

Baca Juga: Fabio Quartararo Umbar Tanda Madesu, Yamaha Butuh 15 Musim Dingin untuk Balik ke Setelan Dewa

Pada seri pertama, yang sedang berlangsung, digelar pada tanggal 21-22 Oktober 2023 di Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.

Kemudian Seri 2 direncanakan Banten, tepatnya digelar di Lapangan Softball Sonny Nurochman.

Pengadaan Seri 3 selanjutnya, akan kembali digelar di GBK, sementara setelahnya Seri 4 diselenggarakan di Lapangan Softball Lodaya & UPI, Bandung.

Terakhir, Seri 5 di Lapangan Softball Dharmawangsa Surabaya. Keberlanjutan Seri 2 hingga 5 rencananya berlangsung pada tahun depan.

Kompetisi kali ini mempertandingkan 6 nomor putra dan 5 nomor untuk putri. Beberapa klub dari berbagai provinsi seperti pun turut hadir.

LSI terselenggara atas dukungan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat dan Pengurus Besar Perserikatan Baseball & Softball Seluruh Indonesia (PB.Perbasasi).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil China Masters 2024 - Perkuat Rekor 13-1 Usai Buat Musuh Alot Anthony Ginting Buntu, Axelsen ke Semifinal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X