BOLASPORT.COM - Gelandang serang Persebaya Surabaya, Sho Yamamoto membantah bahwa dirinya tidak suka dimainkan sebagai sayap kanan oleh Josep Gombau.
Belakangan ini ramai akan perginya Sho Yamamoto dari Persebaya Surabaya pada bursa transfer liga 1 2023/2024.
Salah satu alasan kuat hengkangnya pemain Jepang tersebut adalah perseteruan dirinya dengan sang pelatih, Josep Gombau.
Josep Gombau sering mamasang Sho pada posisi sayap kanan, hal itu dianggap membatasi permainannya.
Dikutip BolaSport.com dari Kompas.com, Sho Yamamoto membantah rumor tersebut, dan menegaskan siap diturunkan pelatih diposisi mana saja.
“Saya tidak masalah, apabila pelatih berkata saya bermain sayap kanan, maka saya akan bermain." kata Sho Yamamoto.
Di samping kabar konfliknya dengan sang pelatih, Sho Yamamoto tetap bermain secara profesional untuk Persebaya Surabaya.
Pada tiga pertandingan terakhir, Persebaya masih belum mendapat kemenangan.
Terbaru, Persebaya Surabaya kalah 1-3 dari Bali United pada Jumat (20/10/2023).
Baca Juga: Bali United Siap Hadapi Central Coast Mariners, Stefano Cugurra Targetkan Satu Poin
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar