Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nyaman Berduet dengan Pemain Timnas Thailand, Bek Asuhan Shin Tae-yong Juga Pede Bertandem dengan Mantan Striker di Bali United

By Bagas Reza Murti - Selasa, 24 Oktober 2023 | 17:20 WIB
Muhammad Ferarri (kiri) dan Kadek Arel Priyatna (kanan) dalam rombongan timnas U-23 Indonesia di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, 14 Agustus 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Muhammad Ferarri (kiri) dan Kadek Arel Priyatna (kanan) dalam rombongan timnas U-23 Indonesia di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, 14 Agustus 2023.

BOLASPORT.COM - Bek muda Bali United, Kadek Arel mendapat tandem baru bersama Jajang Mulyana saat Serdadu Tridatu menang 3-1 atas Persebaya Surabaya, Jumat (20/10/2023) lalu.

Jajang Mulyana memberikan pendapatnya untuk Kadek Arel yang menjadi duetnya di lini pertahanan Bali United.

Menurut pemain yang pernah menjadi striker itu Kadek Arel sama sekali tak canggung berduet dengannya.

Ia pun bangga berduet dengan salah satu pemain muda potensial yang dimiliki Bali United tersebut.

“Bagi saya memang sudah beberapa kali melakoni duet dengan Arel," kata Jajang Mulyana dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali.

Baca Juga: Shin Tae-yong Akui Punya Pemain Kesayangan di Timnas Indonesia, tapi...

Pemain anyar Bali United, Jajang Mulyana.
Bali United
Pemain anyar Bali United, Jajang Mulyana.

"Dia pemain yang bagus dan berbakat sebagai seorang pemain profesional."

"Saya tidak ada kecanggungan dengan dia, begitu juga dengan dia ke saya,” tambahnya.

Kadek Arel memang lebih banyak bertandem dengan pemain timnas Thailand, Elias Dolah sebagai bek tengah di Bali United.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Tribun Bali

Komentar (1)
teruslah belajar biar lebih berkembang seiring waktu yakin kamu dapat bermain di timnas senior klo perfoma ketahanan pisik bagus semangat terus

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Close Ads X