Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Newcastle United Jadi Tim Terbaik Pekan Ke-9 Liga Inggris

By BolaSport - Rabu, 25 Oktober 2023 | 07:30 WIB
Para pemain Newcastle United merayakan kemenangan 4-0 atas Crystal Palace pada pekan ke-9 Liga Inggris di St James' Park, Sabtu (21/10/2023).
ANDY BUCHANAN/AFP
Para pemain Newcastle United merayakan kemenangan 4-0 atas Crystal Palace pada pekan ke-9 Liga Inggris di St James' Park, Sabtu (21/10/2023).

Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola

BOLASPORT.COM - Pekan kesembilan Liga Inggris musim 2023-2024 telah tuntas dihelat.

Tottenham Hotspur tetap berada di puncak klasemen sementara Liga Inggris usai meraih kemenangan atas Fulham.

Meski hanya meraih satu poin, Arsenal juga berhasil mempertahankan catatan belum terkalahkan musim ini.

Manchester City kembali meraih poin sempurna usai pada dua pekan beruntun sebelumnya terpuruk dengan kekalahan.

Sementara itu dua klub pemilik gelar terbanyak di Liga Inggris, yakni Manchester United dan Liverpool, juga berhasil mengamankan tiga poin pekan ini.

Meskipun demikian, Newcastle United rasanya pantas dinobatkan menjadi yang terbaik usai laga-laga seru pekan ke-9 digelar.

Jamaal Lascelles dkk. berhasil melumpuhkan perlawanan Crystal Palace 4-0 dalam duel kedua tim di St. James' Park, Sabtu (21/10/2023).

Bersama Aston Villa, Newcastle United menjadi tim paling produktif di Liga Inggris dalam urusan mencetak gol.

Namun, tim berjulukan The Magpies ini lebih baik dari Aston Villa karena gawang Newcastle United yang dikawal Nick Pope steril dari kebobolan pada pekan kesembilan ini.

Catatan menjadi tim paling produktif pada sebuah pekan menjadi kali ketiga bagi Newcastle United sejauh ini di Liga Inggris.

Memainkan pekan perdana musim ini, empat pemain Newcastle United sukses mencetak gol saat menggasak Aston Villa 5-1, yang diwarnai brace Alexander Isak.

Torehan sensasional ditorehkan Newcastle United saat melawat ke Bramall Lane, markas Sheffield United, pada pekan ke-6.

Delapan pemain Newcastle United saling bergantian untuk mencetak gol saat meremukkan tuan rumah Sheffield United 8-0 dengan Kieran Trippier berhasil mencatat hattrick assist pada laga tersebut.

Kemenangan empat gol tanpa balas yang diraih Newcastle United atas Crystal Palace pada pekan ke-9 juga memberikan statistik positif bagi sang juru taktik klub, Eddie Howe.

Sejak didapuk menjadi nakhoda tim Newcastle United pada November 2021, Eddie Howe tercatat sudah tiga kali membawa timnya mengalahkan tim asal ibu kota di ajang Liga Inggris dengan margin empat gol.

Sebelum mengalahkan Crystal Palace, dua kemenangan dengan margin empat gol tersebut diraih Newcastle United atas Brentford dan West Ham United.

Kemenangan-kemenangan yang diraih The Magpies pada Liga Inggris musim lalu telah menghasilkan skor identik, yakni 5-1.

Dahsyatnya lagi, kemenangan atas West Ham United pada pekan ke-28 musim lalu terjadi di London Stadium alias di kandang lawan.

Empat gol yang dihasilkan para penghuni St. James' Park saat mengatasi Crystal Palace pada pekan ke-9 berhasil mengantar Newcastle United naik ke peringkat keenam klasemen sementara Liga Inggris.

Tak hanya itu, empat gol tambahan pada pekan ini juga menjadikan Newcastle United menjadi tim paling produktif saat kompetisi Liga Inggris menyelesaikan sembilan pekan.

Para penggawa Newcastle United kini memiliki catatan 24 gol dari 9 pertandingan yang telah mereka lakoni musim ini.

Newcastle United sukses menyandang predikat sebagai tim yang paling banyak mencetak gol di Liga Inggris sejauh ini.

Predikat itu sebelumnya menjadi milik Brighton & Hove Albion sejak pekan ke-2 hingga pekan ke-8 lalu.

Hasil manis dan catatan positif yang baru saja diraih di liga domestik tentu akan menjadi vitamin ekstra bagi Newcastle United, yang akan menjamu Borussia Dortmund pada matchday ketiga Liga Champions, Rabu (25/10/2023).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Rekap Hasil Final China Masters 2024 - Anti-Klimaks Jonatan Christie dan Sabar/Reza, China Raih 2 Gelar

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X