Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-17 Indonesia Wajib Waspada, Maroko Bawa 10 Nama Pemain dari Tim Top Eropa, dari Juventus hingga PSG

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 25 Oktober 2023 | 12:15 WIB
Pelatih timnas U-17 Maroko, Said Chiba saat memimpin sesi latihan timnas U-17 Maroko.
INSTAGRAM/@EQUIPEDUMAROC
Pelatih timnas U-17 Maroko, Said Chiba saat memimpin sesi latihan timnas U-17 Maroko.

BOLASPORT.COM - Federasi Sepak Bola Maroko atau FRMF sudah merilis 25 nama yang melakoni pemusatan latihan sebelum Piala Dunia U-17 2023.

Said Chiba selaku pelatih kepala Timnas U-17 Maroko memanggil 25 nama untuk pemusatan latihan di Qatar.

Dari 25 nama tersebut, 10 di antaranya bermain di klub-klub elit Eropa.

10 nama tersebut tersebar di Prancis, Belgia, Jerman, hingga Belanda.

Bahkan ada yang sukses menembus klub-klub top Eropa, seperti Juventus dan Paris Saint Germain (PSG).

10 nama tersebut antara lain, Muhamed Zine El Abidine (Le Havre, Prancis), Adam Boufandar (Juventus, Italia), Naoufel Hennach (PSG, Prancis), serta Anas Alaoui dan Ayoub Chikhoun (Eintracht Frankfurt, Jerman).

Kemudian Yasser El Aissat dan Zakaria Ouazane (Ajax, Belanda), Imran Nazih (Volendam, Belanda), Amine Zerhouni (Lile, Prancis), serta Nassim Azaouzi (Anderlecht, Belgia).

Dengan tambahan pemain-pemain dari Eropa, persiapan Maroko terhitung sangat matang jelang Piala Dunia U-17 2023.

Baca Juga: Pelatih Ekuador Minta Anak Asuhnya Waspadai Teror Suporter Timnas U-17 Indonesia Yang Penuhi Stadion GBT

Pada pemusatan latihan di Qatar, Maroko sudah melakoni tiga laga uji coba.

Maroko menang 3-2 atas Korea Selatan, 0-1 dari Inggris, dan menang 2-1 dari klub Spanyol, Malaga U-17.

Laga lawan Malaga menjadi uji coba pamungkas sebelum berangkat ke Indonesia.

Maroko yang adalah runner up Piala Afrika U-17 2023 bergabung di Grup A bersama Indonesia, Ekuador, dan Panama.

Ini adalah kali kedua Maroko tampil di Piala Dunia U-17 setelah edisi 2013.

Saat itu Maroko mencapai babak 16 besar.

Kini target lebih tinggi diusung Maroko di Piala Dunia U-17 2023.

Maroko sendiri bakal menjadi lawan Timnas U-17 Indonesia pada fase grup Piala Dunia U-17 2023.

Baca Juga: Pelatih Ekuador Minta Anak Asuhnya Waspadai Teror Suporter Timnas U-17 Indonesia Yang Penuhi Stadion GBT

Laga Timnas U-17 Indonesia vs Maroko sendiri bakal dilangsungkan pada 16 November 2023.

Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya yang menutup rangkaian fase Grup A.

Daftar 25 Nama Pemain Timnas U-17 Maroko yang Dipanggil ke Qatar:

Saifdine Chlaghmo - AS FAR
Ayman Ennair - Fath Union Sport
Hamza Koutoune - Mohammed VI Football Academy
Abdel Hamid Maali - Ittihad Tanger
Taha Benrhozil - Mohammed VI Football Academy
Hatim Aoufir - Mohammed VI Football Academy
Fouad Zahouani - Mohammed VI Football Academy
Mohamed Amine Katiba - Hassania Agadir
Ayoub Chaikhoune - Eintracht Frankfurt
Hamza Jlid - Shabab Al Ahli
Ismail Bakht - AS FAR
Nassim Azaouzi - Anderlecht
Hamid Ait Boudlal - Mohammed VI Football Academy
Mouad Bougaizane - AS FAR
Mohamed Amine Ezzarhouni - Lille
Imrane Nazih - Volendam
Yasser El Aissati - Ajax Amsterdam
Zakaria Ouazane - Ajax Amsterdam
Adam Boufandar - Juventus
Mohamed Zine El Abidine Hamony - Le Havre
El Mehdi Akoumi - HUSA
Walid El Ouardi - Maghreb de Fes
Naoufel El Hannach - PSG
Anass Alaoui - Eintracht Frankfurt
M’Hamed Rachidy - SCCM

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : FRMF
REKOMENDASI HARI INI

Firasat Bagus Massimo Rivola Setelah Lihat Jorge Martin Transisi dari Motor Ducati Desmosedici GP ke Aprilia RS-GP25

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136