Hal yang sama juga dirasakan oleh Fajar di mana momen tersebut memang mengganggu konsentrasi bertandinganya.
"Dua kali di-fault servis saya dan tadi ada keputusan keliru dari umpire membuat konsentrasi kami terganggu," ucap Fajar menegaskan.
Terlepas dari keputusan wasit yang keliru dengan menghadirkan poin siluman, Fajar mengaku ada hal lain yang membuatnya gagal di perempat final.
Fajar tak menampik bahwa dia dan Rian kurang tenang dalam menjalani pola permainan yang sudah disiapkan.
Memasuki gim kedua, mereka sering memaksakan diri melakukan serangan yang berujung kesalahan, alih-alih menghasilkan poin.
"Tapi itu bukan alasan utama, kami memang kurang sabar hari ini, kurang tenang dalam memainkan pola," kata Fajar menjelaskan.
"Terutama di gim kedua, banyak pukulan yang kami terlalu memaksa, padahal bisa dinetralkan dulu, masuk dulu tapi ya jadi melakukan kesalahan," imbuhnya.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar