BOLASPORT.COM - Kabar buruk datang ke timnas Indonesia jelang pertandingan melawan Irak pada laga pertama Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua di Basra International Stadium, Basra, Kamis (16/11/2023).
Pasalnya, timnas Indonesia kemungkinan besar tidak akan diperkuat oleh Marselino Ferdinan.
Ya, Marselino Ferdinan dikabarkan tengah mengalami cedera hamstring.
Sejatinya, cedera itu sudah didapatkan Marselino Ferdinan sejak lama.
Mantan pemain Persebaya Surabaya itu sudah absen beberapa pekan untuk membela klub asal Belgia, KMSK Deinze.
Saat masih cedera, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tetap memanggil Marselino Ferdinan untuk melawan Brunei Darussalam beberapa waktu lalu.
KMSK Deinze melepas pemain berusia 19 tahun itu ke timnas Indonesia dengan syarat tidak dimainkan dalam pertandingan kontra Brunei Darussalam.
Benar saja, Marselino Ferdinan absen membela timnas Indonesia dalam dua pertandingan.
Marselino Ferdinan tetap fokus menyembuhkan cederanya bersama dokter timnas Indonesia di Jakarta.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar