Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi Menang Ballon d'Or, Barcelona Ternyata Masih Kecipratan Doa

By Sri Mulyati - Selasa, 31 Oktober 2023 | 15:15 WIB
Lionel Messi masih mengirim doa ke Barcelona setelah berhasil menang Ballon d'Or.
FRANCK FIFE / AFP
Lionel Messi masih mengirim doa ke Barcelona setelah berhasil menang Ballon d'Or.

BOLASPORT.COM - Kemenangan Lionel Messi pada Ballon d'Or 2023 ternyata masih membuat mantan klubnya, Barcelona, kecipratan doa.

Barcelona masih disebut oleh Lionel Messi yang merayakan pencapaian gelar ke-8 Ballon d'Or.

Lionel Messi masih terus berharap yang terbaik untuk Barcelona meski keduanya tidak lagi bekerja sama.

Ikatan selama 17 tahun di antara kedua belah pihak masih menyisakan hubungan yang harmonis.

Messi memenangi gelar ini dengan tambahan satu rekor yang cukup unik.

Ia menjadi pemenang Ballon d'Or pertama yang tidak dikontrak oleh klub Benua Eropa.

Dalam tujuh kemenangan sebelumnya, Messi memenangi ajang tersebut dengan berstatus pemain Barcelona dan Paris Saint-Germain.

Barcelona mengungguli klub Messi yang lain karena menyaksikan enam kemenangan sang megabintang.

Baca Juga: Menang atas Barcelona, Real Madrid Ternyata Masih Menimbun Masalah

Tidak heran pada edisi kemenangan terbaru, pemain asal Argentina tersebut masih memuji Barcelona.

Messi mendapat pertanyaan tentang peluang mantan klubnya dalam menjuarai Liga Champions.

Tanpa ragu, penyerang berjuluk La Pulga tersebut menyampaikan doa terbaik untuk La Blaugrana.

"Tentu saja. Saya mengikuti Barcelona dan selalu mencintai klub ini," ucap Messi seperti dilansir BolaSport.com dari Diario AS.

"Mereka memiliki tim hebat yang terdiri atas campuran pemain muda dan berpengalaman," kata La Pulga menambahkan.

Semasa membela Barcelona, Messi sudah memenangi Liga Champions dalam empat edisi berbeda.

Namun, La Blaugrana langsung limbung begitu ditinggal sang megabintang pada musim 2021-2022.

Baca Juga: Ballon d'Or 2023 - Mbappe Pulang dengan Hampa, Kirim 8 Kata buat Messi

Bukan hanya gagal juara, La Blaugrana juga selalu gagal untuk lolos dari fase grup dalam dua musim terakhir.

Musim ini bisa menjadi periode perbaikan prestasi Barcelona kala berlaga di Liga Champions.

Tim asuhan Xavi Hernandez sudah berhasil membuktikan kemenangan di Liga Spanyol pada musim lalu.

Perolehan trofi besar biasanya mendorong para pemain untuk mengincar lebih banyak gelar.

Momentum kebangkitan Barcelona seharusnya bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Xavi.

Gelar Liga Spanyol musim lalu bisa menjadi pemicu raihan trofi di kompetisi yang berbeda.

Doa Messi pun bisa menjadi motivasi tambahan untuk mengalahkan para pesaing yang lain.

Kesuksesan Messi di tim lain diharapkan mendorong Barcelona untuk bangkit tanpa kehadiran sang megabintang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : AS.com
REKOMENDASI HARI INI

Bawa Modal Kemenangan 4-1 atas Man City, Eks Klubnya Ruben Amorim Pede Hajar Arsenal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136