BOLASPORT.COM - Usai jalani pemusatan latihan (TC) di Jerman selama kurang lebih satu bulan lamanya, skuad timnas U-17 Indonesia kembali menjalani tes kesehatan.
Pemeriksaan ini merupakan yang kedua kalinya setelah yang sebelumnya juga dilakukan di awal TC bulan Juli lalu.
Cek kesehatan ini dilakukan Iqbal Gwijangge dkk di Rumah Sakit Mitra Keluarga Cibubur, pada Selasa (31/10/2033).
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), tes tersebut diikuti oleh seluruh pemain Garuda Asia.
Seluruh pemain juga menunjukkan semangat dan antusiasme tinggi saat mengikuti tes kesehatan itu.
Yang mana pengecekan tersebut dipimpin langsung oleh Head of Medical PSSI, Dokter Syarif Alwi.
Dalam tes kesehatan kali ini terdapat beberapa rangkaian pengecekan.
Mulai dari cek kesehatan seluruh tubuh hingga tes laboratorium harus dilakukan Welber Jardim dkk.
Hal ini semata-mata untuk menyiapkan kondisi prima bagi skuad asuhan Bima Sakti itu.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | PSSI |
Komentar