BOLASPORT.COM - Tergabung dengan grup D Piala Dunia U-17 2023 Indonesia, pelatih timnas U-17 Jepang, Yoshiro Moriyama ungkapkan optimismenya lewati babak penyisihan meski harus hadapi tantangan yang berat.
Timnas U-17 Jepang menghuni grup D bersama dengan tiga negara kuat lainnya, Polandia, Argentina, dan Senegal.
Melawan tiga negara tersebut membuat Moriyama harus bekerja ekstra agar tetap membawa hasil positif untuk Negeri Sakura tersebut.
Seperti yang diketahui, pada bulan Juli lalu Yoshiro Moriyama berhasil memimpin Jepang meraih Piala Asia AFC U-17 keempatnya.
Yang mana kemenangan tersebut turut memecahkan rekor serta berhasil meloloskan Joi Yamamoto dkk ke Piala Dunia U-17 yang ke-10 ini.
Edisi ke-10 ini juga merupakan periode ketiga bagi Moriyama untuk menahkodai timnas U-17 Jepang di kejuaraan tingkat usia yang sama.
Samurai Biru membuka perjuangan mereka melawan Polandia di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, pada Sabtu (11/11/2023).
Disusul dengan menghadapi Argentina pada Selasa (14/11), dan diakhiri pertandingan kontra Senegal, Jumat (17/11/2023).
Baca Juga: 21 Pemain Timnas U-17 Indonesia Sudah Diumumkan, Ada Pesan Penting dari Erick Thohir
Menjadi Piala Dunia U-17 pertama sejak 2019 setelah jeda empat tahun yang disebabkan oleh Covid-19, membuat Moriyama optimis akan berjuang semaksimal mungkin dalam ajang ini.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | FIFA |
Komentar