BOLASPORT.COM - Tinggal hitungan hari menuju pembukaan Piala Dunia U-17 2023 Indonesia, Kapolresta Bandung, Kusworo Wibowo, tegaskan Stadion Si Jalak Harupat (SJH) steril dari kendaraan penonton.
Seperti diketahui, stadion kebanggaan Kabupaten Bandung, Si Jalak Harupat, menjadi salah satu venue gelaran Piala Dunia U-17 bersama dengan tiga stadion lainnya, yaitu Gelora Bung Tomo (GBT), Manahan, dan Jakarta International Stadium (JIS).
Menjadi tempat berlaganya babak penyisihan Grup D yang berisikan Jepang, Polandia, Argentina, dan Senegal, tentu pertandingan di Stadion SJH akan menarik perhatian publik.
Oleh karenanya, demi kelancaran dan kenyamanan pelaksanaan Piala Dunia U-17, sejumlah persiapan telah dilakukan, tak terkecuali terkait aspek keamanan pertandingan.
Rencananya untuk mengamankan seluruh pertandingan yang ada di Stadion SJH, akan diturunkan sebanyak 2.855 personel pengamanan gabungan.
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Kusworo Wibowo.
Dikarenakan memang area stadion harus steril dari kendaraan, sebagai gantinya panitia menyiapkan opsi lain bagi pengunjung nantinya.
"Kami sudah diskusikan mengenai rute kedatangan dan kepulangan penonton."
Baca Juga: Bima Sakti Ajak 14 Pemain Jebolan Juara Piala AFF U-16 2022 ke Piala Dunia U-17 2023
"Terkait bagaimana mengantisipasinya karena memang Si Jalak Harupat itu nantinya steril sehingga kendaraan akan parkir di GBS dan Dome Balerame Soreang," ujar Kusworo, Selasa (31/10/2023), dilansir dari laman Tribun Jabar.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Tribun Jabar |
Komentar