BOLASPORT.COM - Indonesia menjaga asa pada Hylo Open 2023 setelah kelolosan tiga wakil dari babak kedua. Sayangnya, kesempatan melangkah lebih jauh duluan terlepas dari genggaman.
Indonesia hampir mengalami hari yang sempurna saat babak 16 besar Hylo Open 2023 dihelat di Saarlandhalle, Saarbruecken, Jerman, Kamis (3/11/2023).
Dari empat wakil yang bertanding untuk memperebutkan tempat pada perempat final, tiga di antaranya sukses mencetak kemenangan.
Ganda campuran menghadirkan peluang terbesar bagi Indonesia semenjak kemenangan yang diraih dua pasangan.
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil melewati pertandingan yang tidak mudah.
Rehan/Lisa hampir dipaksa bermain tiga gim saat ditantang pasangan peringkat 36 dunia dari Denmark, Mads Vestergaard/Christine Busch.
Melawan pasangan yang tahun ini baru lima kali tampil di turnamen BWF World Tour, Rehan/Lisa sempat tertinggal 18-20 pada gim kedua.
Beruntung, sang juara bertahan dapat membalikkan keadaan di momen genting untuk mengunci kemenangan straight game.
Pertandingan tiga gim pada akhirnya dilalui Dejan/Gloria yang melawan pasangan belia asal Amerika Serikat, Presley Smith/Allison Lee.
Baca Juga: Hylo Open 2023 - Semua Unggulan Malaysia Bubar Jalan, Musuh Bebuyutan Ginting Tak Kalah Merana
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar