BOLASPORT.COM - Stefano Lilipaly bikin 2 assist untuk Borneo FC di saat dirinya tak masuk skuad timnas Indonesia untuk laga lawan Irak dan Filipina.
Stefano Lilipaly mencatat 2 assist saat Borneo FC menang 3-0 atas Persik Kediri dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-18, Kamis (2/11/2023).
Di hari yang sama, Lilipaly tak masuk skuad timnas Indonesia untuk lawan Irak dan Filipina pada 16 dan 21 November 2023 mendatang.
Hal ini pun menimbulkan perdebatan di kalangan warganet karena performa gacor Lilipaly kembli tak digubris jajaran pelatih timnas Indonesia.
Padahal asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto sebelumnya mengindikasikan perubahan di skuad timnas Indonesia.
Baca Juga: Komentar Elkan Baggott Usai Cetak Gol Perdana untuk Ipswich Town, Ada Rasa Kecewa
Ia dengan jelas menyatakan bila pemain yang tampil apik di Liga 1 bakal tetap dipanggil.
"Lihat situasi di kompetisi. Pemain yang akan kami panggil apakah dalam kondisi baik atau tidak," ucap Nova Arianto.
"Yang tampil maksimal dalam kompetisi akan menjadi penilaian dari tim pelatih," imbuhnya.
Lilipaly kembali terpental dari skuad timnas Indonesia setelah terakhir memperkuat Garuda pada FMD September 2023 lalu saat lawan Turkmenistan.
Padahal, Lilipaly adalah pemain lokal tersubur saat ini di Liga 1 dengan koleksi 9 gol.
Kontribusinya juga tinggi untuk assist, kini sang pemain sudah mencatatkan 10 assist.
Dua assist terkini dicatatkan Stefano Lilipaly saat membawa menang Borneo FC 3-0 atas Persik Kediri, Kamis malam.
Bos Borneo FC, Nabil Husein sendiri sudah tak mau berkomentar lagi mengenai terabaikannya Stefano Lilipaly oleh timnas Indonesa.
"Jujur saya sudah tidak mau komentar lagi soal timnas Indonesia," kata Nabil Husein saat dihubungi BolaSport.com, Kamis (2/11/2023).
Nabil Husein hanya berharap Stefano Lilipaly tak kecewa dengan situasi ini.
Mantan pemain Bali United itu diharapkan tetap fokus bersama Borneo FC hingga meraih target mereka musim ini yakni menjadi juara.
"Saya fokus untuk Borneo FC," kata Nabil.
"Dan Stefano Lilipaly akan fokus 100 persen untuk Borneo FC dengan suasana yang nyaman di sini," tambahnya.
Saat ini Borneo FC memuncaki klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 38 poin dari 18 pertandingan.
Baca Juga: Bhayangkara FC Gagal Menang, Mario Gomez Akui Ada Perkembangan dari Para Pemain
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar