Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Waktu Masih Panjang, Inter Miami Pilih Kebut Transfer Sahabat Messi

By Sri Mulyati - Jumat, 3 November 2023 | 14:45 WIB
Meski memiliki waktu yang masih panjang, Inter Milan memilih untuk mengebut transfer sahabat Lionel Messi.
TWITTER.COM/KINGRICHWISE
Meski memiliki waktu yang masih panjang, Inter Milan memilih untuk mengebut transfer sahabat Lionel Messi.

BOLASPORT.COM - Inter Miami memilih mengebut transfer sahabat Lionel Messi, Luis Suarez, meski waktu yang ada masih panjang.

Lionel Messi sudah bisa menunggu kedatangan sahabatnya sendiri di Inter Miami.

Luis Suarez sebenarnya sudah masuk ke dalam radar transfer klub pada musim panas tahun ini.

Saat itu, transfer masih gagal karena Gremio enggan melepas sang striker pada pertengahan musim.

Namun, Luis Suarez sudah bisa meninggalkan Gremio pada akhir tahun ini.

Inter Miami pun masih memiliki waktu panjang untuk memulai proses negosiasi.

The Herons belum akan memainkan pertandingan kompetitif hingga Februari tahun depan.

Hal tersebut tidak menghalangi klub untuk menjadikan Suarez sebagai prioritas utama.

Baca Juga: Galaunya Pelayan Haaland Ditanya Kapan Kembali Perkuat Man City

Dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, Inter Miami sudah memulai proses negosiasi mengenai kontrak Suarez.

Tim asuhan Gerardo Martino diprediksi tidak akan mengalami kesulitan dalam hal ini.

Suarez sudah menunjukkan ketertarikan terhadap Major League Soccer sejak lama.

Perkembangan tim Inter Miami pada musim panas tahun ini menjadi salah satu penyebabnya.

The Herons membuat keputusan besar dalam membangun tim mereka.

David Beckham sebagai salah satu pemilik klub berniat membentuk Barcelona mini.

Untuk itu, para pemain yang didatangkan kebanyakan pernah berseragam Barcelona.

Penyerang Barcelona, Lionel Messi dan Luis Suarez, melakukan selebrasi.
LALIGA
Penyerang Barcelona, Lionel Messi dan Luis Suarez, melakukan selebrasi.

Baca Juga: Kurangi Beban Hojlund, Man United Incar 3 Striker Termasuk Satu Nama Kontroversial

Lionel Messi sudah ditemani oleh Sergio Busquets dan Jordi Alba selama setengah musim.

Efek dari keputusan ini sempat meningkatkan performa Inter Miami secara signifikan.

Messi berhasil mempersembahkan Piala Liga bagi klub pada musim perdananya.

Akan tetapi, pengaruh instan para mantan pemain Barcelona belum berumur panjang.

Tata Martino pun gagal membawa timnya melaju hingga babak play-off MLS.

Untuk itu, Inter Miami masih membutuhkan tambahan pemain untuk memperkuat klub.

Kedatangan Suarez pun diharapkan bisa menjadi jaminan konsistensi permainan di semua ajang.

Dengan adanya Luis Suarez, beban Messi sebagai pencetak gol andalan akan berkurang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Mundodeportivo.com
REKOMENDASI HARI INI

Kabar Buruk dari Persib Usai Tahan Imbang Port FC, Bojan Hodak: Tyronne Engkelnya Terkilir

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X