Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United Jangan Gegabah, Ten Hag adalah Sosok Tepat untuk Setan Merah

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 3 November 2023 | 18:00 WIB
Pelatih Man United, Erik ten Hag, masih mendapat dukungan untuk berada di Old Trafford.
TWITTER.COM/ALICETALKSFOOTY
Pelatih Man United, Erik ten Hag, masih mendapat dukungan untuk berada di Old Trafford.

BOLASPORT.COM - Man United diharapkan untuk tidak gegabah karena Erik ten Hag dinilai sebagai sosok yang tepat untuk Setan Merah.

Pendapat itu dikemukakan oleh gelandang Man United, Scott McTominay.

Scott McTominay menjadi salah satu pemain yang mendukung Erik ten Hag untuk tetap menukangi Man United.

Seperti diketahui posisi Ten Hag di kursi pelatih Setan Merah tengah memanas.

Dua kekalahan beruntun dengan skor telak 0-3 terlebih di Old Trafford menjadi sinyal alarm bagi pelatih asal Belanda tersebut.

Kekalahan 0-3 pertama dialami Man United saat dihajar Man City pada pekan ke-10 Liga Inggris 2023-2024.

Beberapa hari berselang kekalahan identik diderita Bruno Fernandes cs di Old Trafford pada babak 16 besar Piala Liga Inggris.

Baca Juga: Man United Berburu Pelatih Baru, Eks Kompatriot Ronaldo Ogah Namanya Dicatut

Walhasil, desas-desus soal pengganti Ten Hag sudah mulai digaungkan oleh sejumlah media di Inggris.

Tekanan besar kini mengarah ke Ten Hag uang diklaim membuat Man United menjalani musim terburuknya sejak 1962-1963.

Seiring hal itu, McTominay menyadari bahwa para fan Setan Merah sudah mulai kehilangan kesabaran.

Namun, gelandang asal Skotlandia itu berpikir jika semua kerja keras para pemain dan staf pelatih bakal membuahkan hasil.

Untuk itulah McTominay mendukung penuh Erik ten Hag tetap sebagai pelatih.

"Ada lebih banyak dampak buruk ketika Anda tidak bermain bagus dan Anda tidak melakukannya dengan baik," kata McTominay, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Man United.

"Saya tahu para fans tidak ingin mendengarnya, mereka ingin melihat hasil dan penampilan dan saya pikir mereka ingin melihat para pemain tersenyum dan bahagia."

Baca Juga: Waktu Masih Panjang, Inter Miami Pilih Kebut Transfer Sahabat Messi

 

Scott McTominay (kiri) seperti membangkitkan Man United dari kematian setelah mencetak dua gol pembalik keadaan di masa injury time untuk kalahkan Brentford pada duel Liga Inggris di Old Trafford (7/10/2023).
DARREN STAPLES/AFP
Scott McTominay (kiri) seperti membangkitkan Man United dari kematian setelah mencetak dua gol pembalik keadaan di masa injury time untuk kalahkan Brentford pada duel Liga Inggris di Old Trafford (7/10/2023).

"Saat ini hal tersebut belum sepenuhnya terjadi, tetapi saya 100 persen yakin bahwa manajer dapat mempraktikkannya dan hal itu dapat terwujud. Saya yakin akan hal tersebut," ucap McTominay menambahkan.

Kepercayaan yang ditaruh McTominay untuk Ten Hag cukup beralasan.

Sampai saat ini, pasca-era Sir Alex Ferguson, Erik ten Hag menjadi pelatih dengan rasio kemenangan terbesar jika dibandingkan para juru taktik terdahulu.

Sejak musim 2022-2023, rasio kemenangan mantan pelatih Ajax tersebut tercatat menyentuh 65,6 persen disusul Jose Mourinho (58 persen), Ole Gunnar Solskjaer (54), David Moyes (52,98), Louis van Gaal (52,43), dan Ralf Rangnick (38).

Ten Hag dan Man United diharapkan bisa segera bangkit dari keterpurukan.

Setan Merah sudah ditunggu dua laga penting di Liga Inggris dan Liga Champions.

Man United bakal bertandang ke Craven Cottage, markas Fulham dalam lanjutan laga Liga Inggris, Sabtu (4/11/2023) pukul 19.30 WIB.

Berikutnya Man United bertandang ke kandang FC Copenhagen pada matchday ke-4 Liga Champions, Rabu (8/11/2023) atau Kamis pukul 03.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : The Independent, Manutd.com
REKOMENDASI HARI INI

Alasan Shin Tae-yong Bawa Banyak Pemain Muda Bela Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 untuk Fokus ke Piala Asia U-23 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136