BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonsia, Shin Tae-yong, yakin skuad Garuda bisa memberikan perlawanan yang sengit saat berhadapan dengan Korea Selatan.
Kans kedua tim untuk bertemu cukup terbuka di Piala Asia 2023 nanti.
Meski berpeluang bertarung, babak penyisihan Grup baru dimulai pada bulan Januari tahun depan.
Indonesia masuk dalam Grup D bersama Vietnam, Irak, dan Jepang.
Sementara Korea Selatan ada di Grup E yang akan bersaing dengan Malaysia, Yordania, dan Bahrain.
Kedua tim bisa bertemu di babak 16 besar nanti dengan syarat Korsel lolos sebagai juara Grup E dan Indonesia sebagai runner up.
Selain itu, kans juga terbuka saat Indonesia bisa juara Grup D dan Korea Selatan sebagai peringkat ketiga Grup E.
Baca Juga: Enteng Lepas Pemain ke Timnas Indonesia, Pelatih Persib: Mereka Jadi Lebih Baik Saat Kembali
Shin Tae-yong menjelaskan bahwa skuad Garuda memiliki peluang besar bertemu Korea Selatan.
Dia tidak menampik bahwa hal tersebut akan jadi masalah bagi timnya karena tim lawan yang cukup kuat.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Best Eleven |
Komentar