BOLASPORT.COM - Pelatih Burkina Faso U-17, Brahima Traore ingin membawa anak asuhnya menyelesaikan 7 pertandingan di Piala Dunia U-17 2023.
Brahima Traore mengaku ingin menyelesaikan 7 pertandingan di Piala Dunia U-17 2023.
Itu artinya Burkina Faso ingin melaju ke final Piala Dunia U-17 2023 karena ajang ini akan terdiri dari 3 laga penyisihan, babak 16 besar, perempat dfinal, semifinal dan final.
Pelatih yang juga mantan striker Persib Bandung ini tak ingin Burkina Faso hanya menjadi tim Pelengkap di Piala Dunia U-17 2023.
"Tim kami tidak memiliki target. Tetapi kami tetap optimistis bisa menyelesaikan tujuh pertandingan di Piala Dunia," kata Brahima Traore dalam rilis dari LOC yang diterima BolaSport.com.
"Kami siap untuk memberikan kejutan karena kami tidak datang hanya untuk jadi pelengkap," tambahnya.
Burkina Faso telah sebulan fokus persiapan untuk Piala Dunia U-17 2023.
Mereka beradaptasi dengan cuaca di Jakarta serta melakukan latih tanding melaan sesama peserta yakni Kaledonia Baru.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar