Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Korea Masters 2023 - Ester Ikut Panaskan Persaingan 3 Juara Dunia dan Juara Olimpiade Tembus Semifinal

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 10 November 2023 | 15:47 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo, pada babak kedua Korea Masters 2023 di Gwangju Women's University Stadium, Gwangju, Korea Selatan, Kamis (9/11/2023).
PP PBSI
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo, pada babak kedua Korea Masters 2023 di Gwangju Women's University Stadium, Gwangju, Korea Selatan, Kamis (9/11/2023).

BOLASPORT.COM - Seluruh rangkaian pertandingan babak perempat final Korea Masters 2023 telah selesai digelar pada Jumat (10/11/2023).

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo terus melangkah lebih jauh usai berhasil mengamankan tiket ke babak semifinal.

Tren positif Ester berlanjut saat menghadapi wakil Thailand, Pornpicha Choeikeewong pada laga yang digelar di Gwangju Women's University Stadium, Gwangju, Korea Selatan.

Ester sukses meraih kemenangan dua gim langsung lewat permainan selama 41 menit.

Laga yang tidak mudah bagi Ester dengan harus berjuang sampai akhir.

Baca Juga: Hasil Korea Masters 2023 - Senasib, Kento Momota Susul Para Penghancur Tunggal Putra Indonesia ke Semifinal

Hingga Ester berhak atas satu tempat di babak besar usai memetik kemenangan dengan skor ketat, 21-19, 21-19.

Hasil ini terus membawanya mencatatkan pencapaian yang lebih tinggi lagi pada turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 300.

Pada babak semifinal, Ester akan menghadapi juara dunia junior 2022 dari Jepang, Tomoka Miyazaki.

Keberhasilan Ester melangkah ke babak semifinal juga ikut memanaskan persaingan pada sektor lainnya.

Di mana tiga juara dunia berhasil melaju ke babak empat besar.

Adalah juara dunia tunggal putra tahun 2017 dan 2018, Kento Momota dari Jepang.

Eks tunggal putra nomor satu dunia itu kembali melangkah ke semifinal usai German Open 2023

Adapun dua juara dunia lainnya datang dari wakil tuan rumah yakni Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (ganda putra) dan Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (ganda campuran).

Baca Juga: Hasil Korea Masters 2023 - Junior Ratchanok Intanon Ambyar, Indonesia Lanjutkan Mimpi ke Semifinal dengan Skor Kembar

Pasangan yang baru meraih gelar Kejuaraan Dunia 2023 itu berhasil menjaga asa wakil tuan rumah menjadi juara.

Apalagi keduanya sama-sama berstatus sebagau unggulan kesatu pada Korea Masters 2023.

Selain itu, juara Olimpiade ganda putra, Lee Yang/Wang Chi Lin dari Taiwan juga terus membuat persaingan semakin sengit dengan lolos ke semifinal.

REKAP KOREA MASTERS 2023

JUMAT (10/11/2023)

WS: Ester Nurumi Tri Wardoyo (Indonesia) vs Pornpicha Choeikeewong (Thailand) 21-19, 21-19

MS: Kento Momota (Jepang) vs Soong Joo Ven (Malaysia) 21-16, 21-11

MD: Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan/1) vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani (Malaysia) 21-18, 21-10

MD: Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan/2) vs Ayato Endo/Yuta Takei (Jepang/8) 21-16, 29-30, 21-11

XD: Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan/1) vs Kim Young-hyuk/Lee Yu-lim (Korea Selatan) 21-13, 21-19

Baca Juga: Hasil Korea Masters 2023 - Juara Dunia Tikung Teman Sendiri, Unggulan Malaysia Genapkan Derita Tuan Rumah

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Bwftournamentsoftware.com
REKOMENDASI HARI INI

Marselino In, Shin Tae-yong Pastikan 4 Pemain Abroad Timnas Indonesia Diijinkan Klub untuk Berlaga di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X