Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris  - Lewat Drama 8 Gol, Chelsea Imbangi Perlawanan Man City

By Sri Mulyati - Senin, 13 November 2023 | 01:41 WIB
Bek tengah Chesea, Thiago Silva, mencetak gol ke gawang Manchester City pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Stamford Bride, Minggu (12/11/2023).
GLYN KIRK
Bek tengah Chesea, Thiago Silva, mencetak gol ke gawang Manchester City pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Stamford Bride, Minggu (12/11/2023).

BOLASPORT.COM - Hasil Liga Inggris menampilkan drama delapan gol yang membuat Chelsea mampu mengimbangi perlawanan Manchester City.

Chelsea bermain imbang 4-4 dengan Manchester City pada laga pekan ke-12 Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, Minggu (12/11/2023).

Pertandingan big match kali ini penuh dengan adegan kejar-mengejar skor diwarnai dengan dua hadiah tendangan penalti.

Manchester City terlebih dahulu memimpin pada menit ke-25 lewat tendangan penalti Erling Haaland.

Chelsea membalas lewat gol Thiago Silva (menit ke-29) dan Raheem Sterling (37').

Man City lalu merebut keunggulan kembali lewat Manuel Akanji (45+1') dan gol kedua Haaland (47').

Nicolas Jackson pada menit ke-67 menunjukkan bahwa Chelsea belum habis, meski Rodri segera membuyarkan ilusi tersebut pada menit ke-86.

Drama ternyata belum berakhir saat Cole Palmer melepas gol tendangan penalti ke gawang mantan klubnya pada injury time.

Jalannya pertandingan

Meski tergolong sebagai partai akbar, pertandingan Chelsea versus Manchester City ternyata berjalan lambat pada mulanya.

Kedua tim gagal menghadirkan ancaman dalam 20 menit awal waktu pertandingan.

Akan tetapi, pelanggaran Marc Cucurella ke Erling Haaland di kotak terlarang pada menit ke-21 mengubah segalanya.

Awalnya, Marc Cucurella seperti terlihat akan lepas dari konsekuensi kesalahannya ini.

Pengecekan VAR membuktikan Cucurella bersalah dan harus mendapat kartu kuning.

Chelsea pun dihukum oleh tendangan penalti yang mengubah jalannya pertandingan.

Erling Haaland yang menjadi eksekutor melakukannya tanpa cela untuk membawa Man City unggul.

Tendangan sang striker menyasar ke pojok bawah gawang Chelsea yang gagal dihalau Robert Sanchez.

Gol penalti Erling Haaland tersebut seperti membangkitkan kemarahan dalam diri The Blues.

Pada menit ke-29, Conor Gallagher melepaskan umpan panjang dari sepak pojok.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Robert Lewandowski Ukir Brace, Barcelona Menang Comeback atas Alaves

Thiago Silva terlebih dahulu berlari dari penjagaan ketat pemain lawan untuk bisa menyambar bola lebih baik.

Usaha Silva tidak sia-sia karena Ederson Moraes menjadi tidak berdaya atas tandukannya.

Perjuangan Chelsea untuk bangkit tidak berhenti sampai di situ saja.

Raheem Sterling membantu menorehkan luka ke klub yang pernah ia huni sebelumnya.

Setelah mendapat bola dari Cole Palmer di sisi kanan lapangan, Reece James berlari mendekati gawang Man City dengan menghindari kawalan lawan.

James memilih tidak menembak langsung dan mengoper bola ke Sterling yang berada di pojok depan gawang Man City dan tidak terkawal.

Sterling tinggal meneruskan assist James dari jarak dekat, menghukum lini pertahanan Chelsea yang gagal membaca pergerakannya.

Chelsea terlihat seperti akan menikmati keunggulan hingga turun minum, tetapi The Citizens hadir dengan penuh kejutan pada menit ke-45+1.

Berawal dari situasi sepak pojok, Bernardo Silva mengirim bola ke Manuel Akanji yang sama sekali tidak terkawal.

Akanji pun tinggal menanduk bola, membuat Robert Sanchez tidak berkutik karenanya.

Usai menyeimbangkan kedudukan pada akhir babak pertama, Man City langsung mendominasi usai turun minum.

Haaland pun mengeklaim gol keduanya untuk mengembalikan keunggulan The Citizens.

Julian Alvarez yang baru menerima bola dari Phil Foden mengirimkan umpan lambung ke kotak penalti Chelsea.

Haaland sudah bersiap di sana dan tanpa cela mampu meneruskan bola dari Alvarez menjadi gol pada menit ke-47.

Pemain Man City merayakan gol Erling Haaland ke gawang Chelsea dalam duel Liga Inggris di Stamford Bridge (12/11/2023).
ADRIAN DENNIS/AFP
Pemain Man City merayakan gol Erling Haaland ke gawang Chelsea dalam duel Liga Inggris di Stamford Bridge (12/11/2023).

Baca Juga: Top Scorer Piala Dunia U-17 2023 - Noah Darvich Wakil Ketiga Barcelona yang Cetak Gol di Indonesia

Cole Palmer hampir menyamakan skor kembali buat Chelsea di laga ini.

Namun, usahanya melewati tiga pemain bertahan Man City pada menit ke-60 masih diselamatkan oleh Ederson.

Chelsea akhirnya bertumpu pada pemain yang pekan lalu mencetak hattrick, Nicolas Jackson.

Saat Ederson menjadi pahlawan dengan menyelamatkan peluang Cole Palmer, ia justru berbuat kesalahan pada menit ke-67.

Ederson gagal menepis tendangan Conor Gallagher dengan sempurna sehingga bola muntah berhasil disambar Jackson menjadi gol.

Pertandingan kali ini memang penuh kejar-kejaran skor dan Man City sekali lagi berhasil unggul pada menit ke-86.

Rodri benar-benar sebuah definisi tentang pemain tepat di waktu dan tempat yang dibutuhkan.

Mateo Kovacic menyadari usahanya masih terblokir, tetapi ia kurang cepat menyambar bola yang mental.

Rodri datang dan mengirim tembakan keras dari luar kotak penalti yang gagal ditepis Sanchez.

Saat Man City dirasa berada dalam posisi aman, Ruben Dias justru menjatuhkan Armando Broja yang baru masuk sebagai pemain pengganti.

Chelsea mendapat hadiah penalti dan Cole Palmer mengeksekusinya tanpa cela.

Ederson menebak arah bola dengan benar, tetapi tembakan Palmer terlalu tinggi untuk ia cegah.

Laga akbar ini pun berakhir untuk raihan satu poin bagi kedua tim.

Chelsea 4-4 Man City (Thiago Silva 29’, Raheem Sterling 37’, Nicolas Jackson 67’, Cole Palmer 90+5'-pen.; Erling Haaland 25’-pen., 47’, Manuel Akanji 45+1’, Rodri 86')

Susunan pemain:

Chelsea (4-2-3-1): 1-Robert Sanchez; 24-Reece James (27-Malo Gusto 64’), 2-Axel Disasi, 6-Thiago Silva, 3-Marc Cucurella; 25-Moises Caicedo, 8-Enzo Fernandez (10-Mykhailo Mudryk 64’); 20-Cole Palmer, 23-Conor Gallagher, 7-Raheem Sterling; 15-Nicolas Jackson (16-Lesley Ugochukwu 90+6')

Pelatih: Mauricio Pochettino

Man City (4-2-3-1): 31-Ederson Moraes; 24-Josko Gvardiol, 25-Manuel Akanji, 3-Ruben Dias., 2-Kyle Walker; 20-Bernardo Silva, 16-Rodri; 11-Jeremy Doku (10-Jack Grealish 59’), 19-Julian Alvarez (8-Mateo Kovacic 79’), 47-Phil Foden; 9-Erling Haaland

Pelatih: Pep Guardiola

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Premierleague.com
REKOMENDASI HARI INI

Kepada Media Italia, Erick Thohir Bakal Terus Berburu Pemain Diaspora Untuk Bela Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X