Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dukungan Pelatih Timnas U-17 Korea Selatan untuk Shin Tae-yong yang Berjuang di Irak

By Wila Wildayanti - Rabu, 15 November 2023 | 06:20 WIB
Pelatih timnas U-17 Korea Selatan Byung Sung-hwan saat memberikan pernyataan kepada awak media di Lapangan A. Jakarta International Stadium (JIS), Selasa (14/11/2023).
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-17 Korea Selatan Byung Sung-hwan saat memberikan pernyataan kepada awak media di Lapangan A. Jakarta International Stadium (JIS), Selasa (14/11/2023).

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-17 Korea Selatan, Byun Sung-hwan, memberikan dukungan untuk Shin Tae-yong yang akan mendampingi Timnas Indonesia berjuang di Irak menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan berjuang di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dalam putaran kedua ini, tim asuhan Shin Tae-yong menjalani dua laga pertama dalam Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November ini.

Timnas Indonesia akan memulai perjuangan di putaran kedua dengan melawan Irak.

Baca Juga: Hormati Shin Tae-yong sebagai Guru, Pelatih Timnas U-17 Korea Selatan Jadikan Piala Dunia U-17 2023 sebagai Pembuktian Kapasitas 

Tim Merah Putih akan menjalani laga penting ini di Basra International Stadium, Irak, pada 16 November 2023.

Kemudian Marc Klok dan kawan-kawan akan menghadapi laga kedua dengan dijamu Filipina.

Timnas Indonesia akan melakoni laga tandang melawan Filipina di Rizal Memorial Stadium, Manila, pada 21 November 2023.

Namun, sebelum menjalani laga kedua itu, Timnas Indonesia akan fokus menghadapi Irak terlebih dahulu.

Untuk menghadapi ajang ini, Shin Tae-yong telah memanggil sebanyak 27 pemain.

Harapannya para pemain dalam kondisi terbaik dan siap membela Timnas Indonesia dalam laga penting nanti.

Jelang perjuangan Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026, banyak pihak yang memberikan dukungan.

Salah satu pihak yang memberikan dukungan untuk Shin Tae-yong yakni pelatih Timnas U-17 Korea Selatan, Byun Sung-hwan.

Pelatih berusia 43 tahun itu memberikan dorongan kepada Shin Tae-yong untuk lebih bersemangat.

Apalagi Timnas Indonesia akan menghadapi laga berat di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini.

Baca Juga: Klasemen Grup D Piala Dunia U-17 2023 - Adik Kelas Lionel Messi Jaga Asa Lolos ke Babak 16 Besar

Untuk itu, sebelum bermain melawan Irak, para pemain Timnas Indonesia perlu diberi motivasi dan dorongan semangat luar biasa.

Juru taktik Timnas U-17 Korea Selatan berharap Skuad Garuda bisa menampilkan yang terbaik nantinya.

Marc Klok dan kawan-kwan diharapkan bisa meraih hasil maksimal di Irak.

“Saya dengar, sekarang Shin Tae-yong mempersiapkan tim untuk Kualifikasi Piala Dunia,” kata Byun Sung-hwan.

“Saya harap dia mendapatkan hasil bagus, tentu untuk timnas Indonesia juga,” ucapnya.

Sementara itu, Byun Sung-hwan memang nyaris tak mungkin berjumpa dengan Shin Tae-yong dalam waktu dekat.

Juru taktik Timnas Indonesia saat ini sedang berada di Irak untuk melakoni duel putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Pujian Pelatih Senegal untuk Stadion Si Jalak Harupat, Hanya 1 Hal yang Dikeluhkan

Sedangkan Byun masih fokus menukangi Timnas U-17 Korea Selatan yang tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Byun menyampaikan bahwa Shin terakhir kali menyapa pemain Timnas U-17 Korea Selatan pada September lalu.

Setelah itu, mereka belum bertemu lagi karena Timnas U-17 Korea Selatan sibuk, begitu juga dengan tim senior.

“Di bulan September, ketika kami datang ke sini untuk latihan, dia mendatangi kami, memberikan makan kepada para pemain, menonton pertandingan kami, dan memberikan saran kepada kami,” pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
Komentar (2)
semoga indonesia dan korsel menang semua

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X