BOLASPORT.COM - Asnawi Mangkualam memiliki target membawa timnas Indonesia mengalahkan Irak.
Dalam hal ini, Asnawi sejatinya menyadari bahwa ada perbedaan kualitas antara timnas Indonesia dan Irak.
Penilaian dari Asnawi tersebut bukannya tanpa dasar.
Salah satu contohnya yakni posisi kedua tim yang terpaut jauh di ranking FIFA.
Timnas Indonesia kini menempati peringkat ke-145.
Sedangkan Irak bertengger diurutan ke-68.
Namun hal itu rupanya tak terlalu dipusingkan oleh Asnawi.
Pemain berposisi sebagai bek itu menegaskan bahwa targetnya tetap mengalahkan Irak.
"Kalau yang kita tahu, memang kualitas Irak di atas kita."
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar