Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bojan Hodak Akui Persib Sulit Cari Tiga Pemain Baru, Bye-bye Asnawi

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 15 November 2023 | 15:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memantau para pemainnya bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (23/9/2023).
MUHAMMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memantau para pemainnya bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (23/9/2023).

BOLASPORT.COM - Persib Bandung terus berburu pemain baru untuk menambah kekuatan di putaran kedua Liga 1 2023/2024.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengatakan setidaknya Maung Bandung membutuhkan tiga pemain baru.

Sejauh ini belum ada pemain baru yang bergabung bersama Persib sejak bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023/2024 dibuka sejak 1 November 2023.

Bahkan, sampai saat ini Persib sudah kehilangan dua pemain yakni Eriyanto dan I Putu Gede Juni Antara.

Persib memutuskan untuk meminjamkan Eriyanto ke klub Liga 2 2023/2024, PSPS Riau.

Adapun untuk I Putu Gede Juni Antara diminta kembali ke klub Liga 1 2023/2024, Bhayangkara FC.

Kehilangan dua pemain tentu saja membuat kekuatan Persib menurun.

Baca Juga: Bojan Hodak Jawab Kode Persib Rencana Datangkan Asnawi Mangkualam

Untuk itu, Bojan Hodak menegaskan bahwa ia membutuhkan pemain-pemain baru.

Pemain yang dibidik Bojan Hodak tentu saja berposisi bek kanan pasca perginya Eriyanto dan I Putu Gede Juni Antara.

Namun sampai saat ini Bojan Hodak mengatakan bahwa ia kesulitan untuk mencari pemain-pemain baru demi bisa bergabung ke Persib.

Eks pelatih PSM Makassar itu mengakui sampai saat ini belum ada kabar baik dari manajemen Persib terkait rencananya.

Bojan Hodak hanya mempunyai waktu kurang dari 13 hari lagi sebelum bursa transfer pemain putaran kedua Liga 1 2023/2024 akan ditutup pada 28 November 2023.

Ada kabar bahwa salah satu pemain yang dibidik Persib adalah Asnawi Mangkualam.

Persib sudah memberikan kode angka 14 di media sosialnya, dimana nomor tersebut yang suka dipakai Asnawi.

Baca Juga: Bukti Kerja Keras Shin Tae-yong Mulai Terlihat, Timnas Indonesia Tidak Minder Hadapi Irak

Kapten timnas Indonesia itu kini masih membela klub Korea Selatan, Jeongnam Dragon.

Kontraknya akan berakhir pada 31 Desember 2023.

"Untuk saat ini saya belum mendapat kabar apapun."

"Tentu kami berusaha untuk menemukan beberapa pemain pengganti," kata Bojan Hodak dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar, Rabu (15/11/2023).

Bojan Hodak mengatakan bahwa tidak mudah untuk mencari pemain baru di pertengahan musim.

Pasalnya, pemain-pemain yang dibidiknya pasti sudah mempunyai kontrak dengan klub lamanya.

Nantinya jika tidak dapat nama pengganti, maka Bojan Hodak akan memaksimalkan pemain-pemain lama di Persib untuk mengisi pos tersebut.

Baca Juga: Baru Latihan Lagi bareng Timnas Argentina, Messi Langsung Viral karena 2 Hal

Seperti diketahui, Persib masih mempunyai tiga pemain yang bisa bermain di bek kanan.

Mereka adalah Kakang Rudianto, Rachmat Irianto, dan Robi Darwis.

Ketiganya digadang-gadang mempunyai kapasitas yang cukup untuk mengisi posisi bek kanan.

"Tentu tidak mudah di pertengahan musim untuk menemukannya."

"Untuk sementara kami mengatasi kondisi ini dengan memanfaatkan pemain yang dimiliki."

"Namun tentu kami tetap mencoba mencari pengganti," kata Bojan Hodak.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
24
57
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
23
44
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Osasuna
24
32
8
Real Sociedad
23
31
9
Girona
24
31
10
Mallorca
23
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
24
54
3
Atalanta
25
51
4
Lazio
25
46
5
Juventus
24
43
6
Fiorentina
24
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
24
34
10
Udinese
24
30
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X