Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Duel Timnas Indonesia Vs Irak Jadi Laga Paling Banyak Dihadiri Suporter

By Arif Setiawan - Sabtu, 18 November 2023 | 15:15 WIB
Suasana pertandingan antara Irak melawan timnas Indonesia di Stadion Internasional Basra, Kamis (16/11/2023).
PSSI
Suasana pertandingan antara Irak melawan timnas Indonesia di Stadion Internasional Basra, Kamis (16/11/2023).

BOLASPORT.COM - Duel antara timnas Indonesia vs Irak dinobatkan sebagai laga paling banyak dihadiri suporter pada matchday pertama putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Matchday pertama putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia digelar pada tanggal 16 November 2023.

Pada kesempatan ini, timnas Indonesia harus menghadapi lawan kuat yakni Irak.

Pertandingan tersebut terlaksana di Stadion International Basra, Irak, pada Kamis (16/11/2023).

Sebalum laga, dikabarkan bahwa akan ada sebanyak 65 ribu suporter yang datang ke stadion.

Tentu saja mayoritas suporter yang hadir adalah suporter timnas Irak.

Dilansir BolaSport.com dari thethao247, ternyata hanya ada sekitar 64.447 suporter yang datang pada laga ini.

Meski begitu, catatan tersebut merupakan yang tertinggi bila dibandingkan laga-laga lainnya.

"Pertandingan pembuka dengan jumlah suporter sepak bola terbanyak yang datang ke stadion untuk bersorak adalah pertandingan Irak vs Indonesia dengan total 64.447 oran," tulis thethao247.

Baca Juga: Asnawi Resmi Sandang Gelar Sarjana Ekonomi saat Bela Timnas Indonesia Lawan Irak

Laga antara Korea Selatan vs Singapura berada diurutan kedua dengan jumlah penonton langsung sebanyak 64.381 orang.

Sedangkan posisi ketiga ditempati laga Thailand vs Cina.

Duel tersebut berhasil menghadirkan sebanyak 35.009 suporter.

Sementara itu, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong juga sempat memberikan komentarnya terkait banyaknya suporter lawan yang datang.

Pelatih asal Korea Selatan itu menilai hal tersebut menjadi salah satu alasan keberhasilan Irak meraih kemenangan atas Indonesia.

Shin Tae-yong di konferensi pers jelang laga Irak Vs Timnas Indonesia di Basra International Stadium, pada Rabu (15/11/2023).
PSSI
Shin Tae-yong di konferensi pers jelang laga Irak Vs Timnas Indonesia di Basra International Stadium, pada Rabu (15/11/2023).

Shin Tae-yong lalu berharap suporter Indonesia melakukan hal yang sama yakni dengan memenuhi stadion saat menjamu Irak.

Baca Juga: Sadar Tugasnya sebagai Striker, Gustavo Almeida Rela Pikul Ekspektasi Tinggi di Persija

"Ini adalah pertandingan kandang bagi mereka."

"Dan banyak suporter di stadion ini juga."

"Kami harus percaya diri, akan ada banyak suporter Indonesia (di laga selanjutnya)."

"Tapi di atas itu, Irak memang bermain bagus," kata Shin Tae-yong tepat setelah laga.

Lebih lanjut, timnas Indonesia bakal kembali melakoni laga tandang dalam waktu dekat ini.

Pertandingan tersebut yakni melawan Filipina.

Ini meruapakan laga matchday kedua putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang dijadwalkan terlaksana pada tanggal 21 November 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Thethao247.vn
REKOMENDASI HARI INI

Ducati Prediksi Duet Marquez-Bagnaia Selevel dengan Rossi-Lorenzo daripada Marquez-Lorenzo yang Gagal di Honda

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X