BOLASPORT.COM - Kalah telak oleh Irak 1-5 di laga perdana Kualifikasi Piala Dunia 2026 round kedua membuat timnas Indonesia harus menderita selisih minus 4 gol sekaligus menjadi juru kunci klasemen sementara grup F.
Ditonton kurang lebih 65 ribu pasang mata ternyata mampu menambah semangat pemain Irak di Basra International Stadium itu.
Hasil ini juga menjadi kekalahan terbesar selama kepelatihan coach Shin Tae-yong di timnas Indonesia.
Alami kekalahan dalam laga perdana tentu tak akan mudah bagi Asnawi Mangkualam dkk untuk bangkit di pertandingan berikutnya.
Meski demikian, hanya kemenangan lah yang mampu memperbaiki mental pemain sekaligus posisi klasemen skuad Garuda.
Kebobolan lima gol dalam satu pertandingan juga membuat salah satu pengamat sepak bola Indonesia, Ronny Pangemanan beranggapan bahwa Nadeo Agrawinata underperform.
Penyelamatan cantik yang biasanya ia tampilkan juga tak terlihat dalam laga Kamis (16/11/2023) malam tersebut.
Oleh karenanya pria yang lebih akrab disapa Bung Ropan ini mengatakan mungkin akan lebih baik dilakukan pergantian pemain.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Live RCTI
Di mana Nadeo dicadangkan dan posisinya digantikan oleh penjaga gawang kedua Ernando Ari Sutaryadi pada saat melawan Filipina di Rizal Memorial Stadium, Selasa (21/11/2023) mendatang.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Youtube |
Komentar