BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-17 Jerman, Christian Wuck mewaspadai kecepatan para pemain Amerika Serikat.
Jerman sendiri bakal berduel lawan Amerika Serikat dalam babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.
Duel kedua tim bakal dilangsungkan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (21/11/2023).
Jerman sendiri lolos ke babak 16 besar dengan hasil sempurna di Grup F.
Jerman mengantongi kemenangan atas Meksiko (3-1), Venezuela (3-0), dan Selandia Baru (3-1).
Meski datang ke babak 16 besar dengan rekor superior, Christian Wuck tak mau meremehkan kekuatan Amerika Serikat.
Menurutnya, Amerika Serikat memiliki kecepatan yang bisa saja membuat Jerman kewalahan.
"Saya pikir Amerika adalah tim yang sangat kuat," ujar Christian Wuck saat diwawancarai oleh BolaSport.com di Lapangan Institut Teknologi Bandung (ITB), Senin (20/11/2023) sore WIB.
"Mereka adalah tim yang sangat cepat."
"Khususnya saat mereka melakukan serangan."
"Dan mereka juga sangat rapat dalam bertahan."
"Jadi kita akan bermain sangat bagus agar bisa mencapai babak berikutnya," ujarnya.
Christian Wuck meminta para pemain Jerman untuk tetap percaya diri ketika main di fase gugur.
"Mereka harus percaya diri untuk memainkan permainannya sendiri," ujar Christian Wuck.
"Mereka memiliki kepercayaan dan kepedeean."
"Saya pikir, dua yang terpenting adalah saling percaya dan memperkuat kepercayaan diri," ujarnya.
Baca Juga: Klasemen Akhir Grup F Piala Dunia U-17 2023 - Tiga Negara Lolos ke Babak 16 Besar
Christian Wuck mengaku senang dengan cuaca di Bandung.
Ia lebih menyukai cuaca di Bandung daripada di Jakarta.
Seperti yang diketahui, Jerman pernah main di Jakarta International Stadium saat menghadapi Venezuela.
"Lebih baik di sini [Bandung]," ujar Wuck.
"Karena tidak terlalu panas."
"Ya, tapi bagi pemain, lebih mudah bermain di Bandung daripada di Jakarta."
"Ya, saya berharap bisa lolos ke perempat final," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar