BOLASPORT.COM - Bek timnas Brasil, Marquinhos, mengakui bahwa menghentikan Lionel Messi adalah hal yang mustahil. Namun, dirinya sudah menyiapkan rencana agar La Pulga tak bisa berkontribusi banyak saat menghadapi Selecao di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol.
Timnas Brasil dijadwalkan bentrok dengan timnas Argentina pada matchday keenam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol (Amerika Selatan).
Dalam laga kali ini, Selecao akan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Argentina di Stadion Maracana, Rio De Janeiro.
Duel Brasil vs Argentina sendiri akan digelar pada Rabu (22/11/2023) pukul 07.30 WIB.
Laga ini diprediksi akan berjalan sengit mengingat kedua tim sama-sama membutuhkan bahan bakar untuk bangkit setelah menelan kekalahan pada pertandingan sebelumnya.
Brasil tumbang 1-2 saat menyambangi markas Kolombia di Estadio Metropolitano, Barranquilla.
Sempat unggul lebih dulu pada menit keempat via gol Gabriel Martinelli, Brasil malah kena comeback usai Luis Diaz mengukir brace alias dua gol di babak kedua.
Sementara itu, Argentina dipecundangi Uruguay 0-2 di La Bombonera, Buenos Aires.
Dua gol kemenangan La Celeste dicetak Ronald Araujo (41') dan Darwin Nunez (87').
Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Pelatih Brasil Siap Turunkan Pemain Muda untuk Lawan Lionel Messi
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Twitter.com/AlbicelesteTalk |
Komentar