BOLASPORT.COM - Timnas U-17 Uzbekistan langsung bermimpi menjadi juara Piala Dunia U-17 2023 setelah berhasil menyingkirkan Inggris dari babak 16 besar.
Kiprah timnas U-17 Uzbekistan memang cukup menarik pada Piala Dunia U-17 2023.
Pasalnya, mereka baru saja memastikan diri untuk lolos ke babak perempat final.
Kepastian tersebut didapatkan setelah timnas U-17 Uzbekistan mengalahkan salah satu tim kuat, yakni Inggris, dalam babak 16 besar.
Dalam laga yang berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS) pada Rabu (22/11/2023), timnas U-17 Uzbekistan sukses menaklukkan Inggris dengan skor tipis 2-1.
Tim asuhan Jamoliddin Rakhmatullaev tersebut bahkan sempat unggul cepat atas timnas U-17 Inggris pada menit ke-4.
Amirbek Saidov sukses membawa timnas U-17 Uzbekistan unggul 1-0 di babak pertama.
Namun, Joel Ndala kemudian sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-35.
Hingga akhirnya, Lazizbek Mirzaev mampu mencetak gol kemenangan wakil Asia tersebut pada menit ke-67.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | FIFA.com |
Komentar