Posisi tersebut didapat Megawati dengan menorehkan total 246 angka dari 10 laga yang sudah dijalani bersama timnya.
Megawati mendapatkan 20 poin tambahan dari pertandingan terakhirnya saat bertandang ke markas IBK Altos.
Dalam pertandingan tersebut, pemain berjuluk Megatron itu mencatatkan tingkat keberhasilan serangan mencapai 33,3 persen.
Torehan Megawati dalam pertandingan itu masih kalah dari Giovanna Milana (Gia) yang mendulang poin terbanyak bagi Red Sparks untuk laga ini.
Outside hitter asal Amerika Serikat itu menorehkan total 26 poin dengan tingkat keberhasilan serangan mencapai 42,1 persen.
Kendati demikian, Megawati yang menduduki peringkat kelima dalam daftar top skor tentunya masih lebih baik dari Gia dalam keseluruhan poin.
Gia sendiri menduduki urutan kesembilan dengan baru mengumpulkan 204 poin.
Tidak hanya unggul atas rekan setim, Megawati juga mulai meninggalkan dua pesaing terdekatnya.
Pemain berusia 24 tahun itu mulai menjauh dari kejaran Jelena Mladjenovic dan Kim Yeon-koung, para pemain Incheon Heungkuk Life Pink Spiders.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Naver.com |
Komentar