Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia U-17 2023 - Pelatih Mali: Kami Sebenarnya Pantas ke Final tetapi Tuhan Putuskan Tidak

By Arif Setiawan - Rabu, 29 November 2023 | 08:20 WIB
Kesebelasan Timnas U-17 Mali, saat menghadapi Prancis pada babak Semifinal Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Selasa (28/11/2023).
MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM
Kesebelasan Timnas U-17 Mali, saat menghadapi Prancis pada babak Semifinal Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Selasa (28/11/2023).

BOLASPORT.COM - Pelatih Mali, Soumaila Coulibaly, menerima kenyataan bahwa timnya harus gagal melaju ke final Piala Dunia U-17 2023.

Seperti yang diketahui, Mali menyerah dari Prancis pada babak semifinal.

Pertandingan tersebut terlaksana di Stadion Manahan, Surakarta, pada Selasa (28/11/2023).

Pada kesempatan ini, Mali sejatinya unggul terlebih dahulu melalui gol Ibrahim Diarra pada menit ke-45+1.

Namun, malapetaka diperoleh Mali pada menit ke-55 ketika Souleymane Sanogo diganjar kartu merah karena melakukan pelanggaran keras ke pemain lawan.

Unggul jumlah pemain, Prancis lalu berhasil mencetak dua gol untuk membalikkan keadaan.

Dua gol tersebut dicatatkan atas nama Yvann Titi (56') dan Ismael Bouneb (68').

Prancis sukses mengamankan tiket final usai mengalahkan Mali dengan skor 2-1.

Setelah laga ini, Soumaila Coulibaly mengaku sejatinya Mali layak melaju ke final.

Baca Juga: Rekap Transfer Persib - Datangkan 2 Pemain Asing dan Lepas 3 Pilar

Hal tersebut tak terlepas dari penampilan apik yang sudah ditunjukkan Mali pada laga-laga sebelumnya.

Meski begitu, Soumaila Coulibaly menerima kenyataan yang terjadi.

Soumaila Coulibaly lalu memilih fokus ke laga perebutan tempat ketiga.

Mali nantinya akan melawan Argentina di Stadion Manahan, Surakarta, Jumat (1/12/2023).

"Ya tentu saja, dengna semangat yang telah kami lakukan, sebenarnya tim pantas masuk ke final."

"Tetapi Tuhan telah memutuskan bahwa kami belum lolos ke final."

"Kami akan berjuang keras untuk memenangi laga berikutnya," kata Soumaila Coulibaly.

Pelatih Mali, Soumaïla Coulibaly, saat menghadapi Prancis pada babak Semifinal Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Selasa (28/11/2023).
MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM
Pelatih Mali, Soumaïla Coulibaly, saat menghadapi Prancis pada babak Semifinal Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Selasa (28/11/2023).

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Kalah dari Prancis, Pelatih Mali Sebut Timnya Kurang Beruntung

Mali memang sempat mencuri perhatian pada Piala Dunia U-17 2023.

Hal tersebut tak terlapas dari suburnya lini serang wakil Afrika ini.

Tim Elang bahkan menjadi satu-satunya kontestan yang mampu mengemas kemenangan dengan mengukir lima gol sebanyak dua kali di ajang ini.

Hasil tersebut diperoleh ketika melawan Kanada 5-1 di fase grup dan Meksiko 5-0 di babak 16 besar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Oppa Korea Pecah Telur, Bayern Muenchen Bungkam 10 Pemain PSG

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136